138 Siswa SD Islam Athirah 1 Makassar Resmi Sandang Status Alumni

Makassar, FAJARPENDIDIKAN.co.id – SD Islam Athirah 1 Makassar menggelar penamatan siswa Kelas VI Tahun Pelajaran 2019/2020 secara virtual, Rabu (17/6/2020). Seratus tiga puluh delapan siswa kelas VI, didampingi oleh orang tua mengikuti acara tersebut dari rumah masing-masing.

Penamatan virtual yang digelar melalui aplikasi Zoom Meeting tersebut juga ditayangkan melalui kanal youtube SD Islam Athirah 1 Makassar. Beberapa rangkaian acara dalam penamatan virtual itu terlihat diikuti dengan khidmat oleh seluruh partisipan.

Seluruh siswa yang diberi nama angkatan “Etherious 20” dinyatakan lulus 100 persen, mereka juga telah resmi menyandang status sebagai alumni SD Islam Athirah 1 Makassar.

Baca Juga:  UPT SPF SMPN 4 Makassar Gelar Pemilihan Duta Baca Pelajar

“Untuk anak-anakku sekalian angkatan Etherious tahun 2020, pak Khasan nyatakan 100 persen lulus” ucap Kepala SD Islam Athirah 1 Makassar Khasan, S.Pd. dalam sesi laporan pendidikan kepala sekolah.

“Saya Kepala SD Islam Athirah 1 Makassar, berdasarkan peraturan yang berlaku dan kewenangan yang dimiliki, mengukuhkan siswa – siswi sebagai lulusan SD Islam Athirah 1 Makassar” ucap Khasan membacakan kutipan pengukuhan.

Sementara itu, Direktur Sekolah Islam Athirah, H. Syamril, S.T., M.Pd. juga hadir memberikan sambutan. Dalam kesempatan itu ia menyampaikan terima kasihnya kepada orang tua siswa yang telah memberi kepercayaan kepada Sekolah Islam Athirah. Syamril juga menyampaikan permohonan maaf jika selama enam tahun ada hal-hal yang kurang berkenang.

Baca Juga:  UPT SPF SMPN 4 Makassar Gelar Pemilihan Duta Baca Pelajar

“Terima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepada Sekolah Islam Athirah, mohon maaf jika selama enam tahun di Athirah ada hal-hal yang kurang berkenang” ucap Syamril.

Dalam satu sesi juga terlihat hadir pendiri sekaligus penasehat Kalla Group, Dr. (HC) H.M. Jusuf Kalla (JK). JK Hadir memberikan selamat kepada seluruh siswa yang ditamatkan pada hari ini. “Dan kepada anak-anakku semua, selamat atas keberhasilan Anda di sekolah ini” ucap Wakil Presiden ke-10 dan ke 12 Republik Indonesia itu melalui rekaman video berdurasi 3 menit.

Humas Athirah

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU