5 Rekomendasi Aplikasi Edit Foto Aesthetic Kekinian

Dewasa ini kemunculan berbagai jenis aplikasi edit foto semakin menjamur. Hal ini sejalan dengan berkembangnya teknologi yang semakin canggih dan berdampingan dengan kehidupan sehari-hari.

Kemunculannya juga didukung oleh masyarakat yang semakin antusias untuk menjadi content creator di berbagai macam platform sosial media.

Dari sederet aplikasi tersebut, kali ini kami akan memberi rekomendasi aplikasi edit foto aesthetic kekinian untuk Anda.

Rekomendasi Aplikasi Edit Foto Aesthetic Kekinian

Berikut adalah sejumlah aplikasi edit foto aesthetic yang wajib Anda coba:

Aplikasi Edit Foto
Aplikasi Edit Foto

PicsArt Photo Editor

Aplikasi foto editor yang bisa Anda unduh melalui Google Play Store ini merupakan salah satu aplikasi ponsel Android yang mampu meningkatkan tingkat estetika pada hasil jepretan Anda.

Tak hanya tools yang menarik, PicsArt Photo Editor hadir dengan berbagai jenis filter yang dijamin mampu membuat foto selfie Anda terlihat semakin kekinian.

Canva

Siapa yang tak kenal Canva? Alat desain gratis ini tak hanya mampu membantu Anda menciptakan konten digital seperti brosur atau materi presentasi, namun juga bisa mengedit foto Anda menjadi lebih aesthetic.

Baca Juga:  4 Kebiasaan Ini Bisa Membuat Mesin Cuci Cepat Rusak

Tak perlu khawatir, Anda pun tak perlu belajar ilmu desain grafis untuk menggunanya. Dengan kata lain, para pengguna baru sekalipun bisa menggunakan Kanva dengan mudah. Hal ini sejalan dengan motto mereka, yakni “Empowering the world to design.”

Photo Lab Picture Editor

Jika Anda tak memiliki pengetahuan teknis dalam pengeditan gambar atau foto, maka Photo Lab Picture Editor merupakan aplikasi yang pas untuk Anda.

- Iklan -

Aplikasi yang dibuat oleh Linerock Investments LTD ini menghadirkan berbagai efek dan filter yang unik, sehingga mampu meningkatkan penampilan feeds sosial media Anda.

Snapseed

Ini merupakan aplikasi foto editor buatan Google LLC yang layak Anda coba. Snapseed sendiri diciptakan untuk keperluan editing gambar untuk level professional. Hal ini didukung dengan kehadiran fitur pengaturan white balance-nya.

Baca Juga:  PD II, Jepang Belajar Membuat Pesawat Tempur dari 4 Cara Ini

Walaupun terkesan lebih serius dibandingkan dengan aplikasi lain yang sudah kami sebutkan, Snapseed juga hadir dengan fitur auto-edit yang bisa mempermudah proses editing Anda.

Adobe Photoshop Express

Anda pasti sudah mengenal aplikasi Photoshop sebagai aplikasi pengeditan foto di laptop atau desktop.

Namun, tahukah Anda bahwa aplikasi ini juga bisa Anda unduh dan pakai di ponsel pintar Android? Ya, aplikasi ini lebih dikenal dengan sebutan “Adobe Photoshop Express”.

Meskipun tak secanggih aplikasi versi PC, namun Adobe Photoshop Express mampu melakukan berbagai jenis pengeditan foto dengan lebih mudah dan instan.

Akhir Kata

Itu tadi adalah daftar aplikasi edit foto aesthetic kekinian yang telah kami rekomendasikan. Dari deretan aplikasi di atas, tentu ada saja kelemahan dan kelebihannya tersendiri. Jadi bagaimana, aplikasi edit foto mana yang ingin Anda coba?

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU