Butuh refreshing dan healing tanpa menguras dompet? Makassar memiliki banyak tempat menarik untuk mendapatkan ketenangan dengan budget terjangkau! Berikut lima tempat healing low budget yang bisa kamu kunjungi.
Pulau Lanjukang
Bagi pecinta pantai, Pulau Lanjukang adalah destinasi yang wajib dikunjungi. Berjarak sekitar 40 km dari Kota Makassar, pulau ini dapat diakses dengan mudah dari Dermaga Paotere di Kampung Popsa.
Kamu bisa menyewa kapal kayu dengan biaya sekitar Rp1 juta hingga Rp2 juta, yang bisa muat hingga 20 orang, sehingga bisa patungan dengan teman. Fasilitas umum seperti toilet, mushola, gazebo, dan warung makan tersedia. Waktu terbaik untuk berkunjung adalah antara jam 06:00-18:00.
Pulau Kodingareng Keke
Pulau ini menawarkan pemandangan laut yang alami dan cocok untuk snorkeling serta menyelam. Di sisi selatan terdapat pasir putih dengan pecahan karang, sedangkan di sisi utara terdapat pasir yang lebih lembut.
Meskipun tidak berpenghuni, pulau ini memiliki gazebo untuk bersantai. Biaya masuknya sangat terjangkau, hanya sekitar Rp30.000 – Rp50.000 per orang.
Pulau Gusung
Pulau Gusung mirip dengan pantai di Bali, dengan keindahan warna biru laut dan terumbu karang yang menakjubkan. Berjarak sekitar 1.6 km dari Makassar, kamu bisa menyewa speed boat atau perahu motor dari nelayan setempat dengan biaya sekitar Rp25.000 untuk perjalanan pulang-pergi. Perjalanan dari dermaga Kayu Bangkoa atau depan Benteng Fort Rotterdam hanya memakan waktu sekitar 15 menit.
Pulau Panambungan
Pulau tersembunyi di gugusan kepulauan Spermonde ini cocok untuk melarikan diri dari hiruk pikuk kota. Kamu bisa menjangkau pulau ini melalui jalur laut dari Pelabuhan Paotere dengan biaya sewa kapal sekitar Rp50.000 dan tiket masuk per orang juga Rp50.000. Keindahan alamnya akan memberikan ketenangan yang kamu butuhkan.
Pulau Samalona
Terkenal dengan keindahan bawah lautnya, Pulau Samalona menawarkan pengalaman berenang dan menyelam di tengah terumbu karang yang indah. Berjarak sekitar dua kilometer dari Makassar, kamu bisa menggunakan perahu motor dari dermaga dekat Pantai Losari dengan waktu tempuh sekitar 30 menit. Tidak ada biaya masuk, hanya perlu membayar sewa perahu dan akomodasi di sekitar pulau.
Itulah lima rekomendasi tempat healing di Makassar dengan budget rendah. Jadi, mau healing ke mana nih?