845 Wisudawan Unhas Dikukuhkan Hari Ke-2

Wisuda Periode IV Tahun 2017/2018 untuk Program Doktor, Magister, Spesialis, dan Profesi yang digelar Universitas Hasanuddin (Unhas). (Foto: Ist)
Wisuda Periode IV Tahun 2017/2018 untuk Program Doktor, Magister, Spesialis, dan Profesi yang digelar Universitas Hasanuddin (Unhas). (Foto: Ist)

Makassar, FAJARPENDIDIKAN.co.id – Hari ini, Rabu, 11 Juli 2018, berlangsung Wisuda Periode IV Tahun 2017/2018 untuk Program Doktor, Magister, Spesialis, dan Profesi yang digelar Universitas Hasanuddin (Unhas).

Acara yang dimulai pukul 08.00 di Baruga Andi Pangerang Pettarani, Kampus Unhas Tamanlarea ini dihadiri oleh Ketua dan Anggota Majelis Wali Amanat, Ketua, Sekretaris beserta para Anggota Senat Akademik, Ketua, Sekretaris, dan para Anggota Dewan Profesor, para Wakil Rektor dan Sekertaris Universitas, Dekan-dekan dan Wakil Dekan Fakultas dan Sekolah Pascasarjana, Kepala-kepala Lembaga di lingkungan Unhas, dan Kepala Biro di lingkungan Unhas.

Wisuda Periode IV hari kedua ini diikuti 845 wisudawan, yang terdiri dari Program Doktor, Magister, Spesialis dan Profesi sebanyak 587 orang, ditambah wisudawan program sarjana dari dua fakultas sebanyak 258 orang.

Pada wisuda hari pertama yang berlangsung kemarin (Selasa, 10 Juli 2018) telah diikuti oleh wisudawan dari 13 fakultas lainnya, sehingga total wisudawan program sarjana adalah 1.217 orang.

Baca Juga:  GenBI Sulawesi Selatan Gelar Seminar “Boost Your Future” untuk Persiapkan Anggota Hadapi Dunia Kerja

Dalam sambutannya, Rektor Unhas, Prof Dr Dwia Aries Tina Pulubuhu, MA menyampaikan ucapan terima kasih atas kepercayaan yang telah diberikan kepada Unhas, untuk menyediakan pelayanan pembelajaran kepada para wisudawan selama menjalankan program studi lanjut.

“Kami tak henti-hentinya berinisiatif untuk mendorong peningkatan kualitas pelaksanaan pendidikan pada semua jenjang di Unhas ini,” kata Prof Dwia.

Rektor Unhas juga mengajak para wisudawan untuk aktif bahu-membahu berkontribusi dalam pembangunan negeri, bekerja dengan baik pada masing-masing bidang yang ditekuni, dan membangun optimisme sehingga dapat mendaya-gunakan kapasitas wisudawan secara maksimal.

“Saya ingin mengingatkan agar para wisudawan, khususnya untuk program doktor, selalu aktif mengikuti perkembangan keilmuan yang digeluti. Perkembangan ilmu dan teknologi begitu cepat akhir-akhir ini,” pesannya.

- Iklan -

Tanpa ketekunan yang memadai, katanya, kita semua akan dengan mudah ketinggalan.

“Sementara untuk wisudawan program Magister, Spesialis, dan Profesi saya harapkan tidak pernah jemu untuk terus meningkatkan kapasitas belajarnya, baik melalui jenjang pendidikan formal S3, S2, Sub-Spesialis, dan Spesialis, maupun melalui proses pembelajaran mandiri,” harap Prof Dwia kepada para wisudawan.

Baca Juga:  Unifa Siap Berkontribusi dalam Penguatan SDM Sektor Transportasi Udara

Pada kesempatan ini, Rektor Unhas juga menitipkan pesan untuk menjaga nama baik almamater, mengingat posisi Unhas yang telah memperoleh pengakuan baik nasional maupun internasional.

“Paling tidak kita telah meraih dua pengakuan eksternal, yaitu Akreditasi Institusi Unhas dari BAN PT kembali meraih nilai A tahun ini dengan skor yang sangat membanggakan kita semua. Selain itu, telah terdapat sembilan program studi S1 yang telah disertifikasi oleh Asean University Network – Quality Assurance (AUN-QA). Bahkan saat ini kita telah mempersiapkan empat program studi lagi untuk disertifikasi oleh AUN-QA pada bulan Nopember 2018 ini. Kita juga mempersiapkan empat program studi lainnya untuk diakreditasi oleh ASIIN dari Jerman pada awal tahun 2019 nanti,” tutupnya. (FP)

 

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU