9 Cara Ampuh Turunkan Berat Badan Saat Puasa
Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, berbuka dengan yang manis memang dapat mengembalikan energi yang hilang. Namun, jangan sampai Anda mengonsumsi makanan manis terlalu banyak.
Terlalu banyak makanan dan minuman manis justru akan disimpan sebagai lemak oleh tubuh. Akibatnya, cara menurunkan berat badan saat puasa yang telah dicoba pun gagal.
Hal ini dikarenakan produksi insulin tubuh akan menurun ketika berpuasa. Sedangkan, insulin berfungsi mengubah gula menjadi energi. Jika gula tidak diolah menjadi energi, tubuh akan menyimpannya dalam bentuk lemak.
Ini lah mengapa konsumsi makanan manis saat berpuasa bisa bikin gemuk. Jadi, lebih baik pilih makanan yang menjadi sumber jenis karbohidrat kompleks untuk menambah energi, seperti:
- nasi merah,
- buah-buahan, dan
- sayur-mayur.
4. Tetap berolahraga
Meski Anda berpuasa dan tidak banyak makan, bukan berarti boleh bermalas-malasan. Berolahraga justru bisa menjadi cara menurunkan berat badan saat puasa yang efektif.
Hanya saja, Anda mungkin perlu mengurangi tingkat intensitas olahraga. Pasalnya, tubuh secara alami menjadi kurang aktif karena energi yang didapat dari makanan berkurang saat puasa.
Itu sebabnya, disarankan untuk menghindari olahraga intensitas tinggi selama bulan Ramadan. Alih-alih mengangkat beban, Anda bisa mencoba yoga saat puasa yang bisa membantu mengelola stres dan membakar kalori.
Sementara itu, tubuh akan mencari sumber energi lain, yaitu cadangan lemak yang dapat dibakar lebih banyak ketika berolahraga selama puasa.
5. Minum banyak air
Menjaga tubuh tetap terhidrasi merupakan kunci utama memiliki berat badan ideal selama puasa. Namun, ada hal yang perlu diperhatikan karena Anda tidak dapat seenaknya minum selama puasa, seperti:
- minum air atau cairan beberapa kali sepanjang malam,
- pilih cairan yang tidak memiliki kandungan kafein, serta
- pastikan tubuh mendapat cairan yang cukup saat berbuka puasa.
Minum banyak air memang penting, tetapi usahakan untuk tidak minum terlalu banyak pada satu waktu. Mencoba minum beberapa liter air sekaligus dapat mengencerkan elektrolit yang bisa memicu keracunan air.
Bagikan: