Adele Ungkap Lagunya ‘I Drink Wine’ Aslinya 15 Menit

Adele telah mengungkapkan bahwa lagu ‘I Drink Wine’ aslinya berdurasi lebih panjang dari versi yang muncul di album terbarunya ’30’.

Seperti diketahui album barunya ’30’, merupakan tindak lanjut dari album sebelumnya ’25’ yang rilis pada 19 November 2015. Sebelumnya sudah rilis terlebih dulu lagu ‘Easy On Me‘ serta ‘Hold On’.

‘I Drink Wine‘ adalah lagu ketujuh yang berdurasi selama 6 menit dan terdapat dalam album terbarunya mengisahkan tentang perjuangan yang membuat sebuah hubungan berhasil.

Berbicara kepada Rolling Stone, Adele mengungkapkan bahwa lagu berdurasi enam menit itu aslinya lebih panjang, tetapi harus dipotong karena labelnya mengatakan versi aslinya itu tidak bakal diputar di radio.

Baca Juga:  Mengenal 9 Jenis Penulis: Beragam Karya, Aturan, dan Tujuan

“Label bilang, ‘Dengarkan, semua orang mencintaimu, tetapi tidak ada yang akan memutar lagu 15 menit di radio,” ungkapnya.

Adele sebelumnya mengonfirmasi bahwa materi baru di albumnya itu muncul setelah ia bercerai dari Simon Konecki pada 2019. Penyanyi itu menjelaskan bahwa ’30’ adalah albumnya yang paling pribadi dan sensitif hingga saat ini.

Menjelang perilisan album tersebut, Adele membagikan potongan lagu ‘To Be Loved’ di media sosial, yang juga menjadi bagian dari album terbarunya ’30’.

Sebelumnya dia juga telah melakukan debutnya dalam membawakan lagu ‘Hold On’, ‘I Drink Wine’ dan ‘Love Is A Game’ di acara khusus TV CBS One Night Only, yang mencakup wawancara terbaru dengan Oprah Winfrey.

Baca Juga:  5 Bentuk Tubuh Wanita dan Tips Berpakaian yang Tepat

Dalam wawancara baru-baru ini dengan Zane Lowe, Adele mengatakan bahwa ada titik di mana dia mempertimbangkan untuk tidak merilis ’30’.

- Iklan -

“Ada saat-saat ketika aku menulis lagu-lagu ini, tiba-tiba aku menjadi kepikiran, ‘Mungkin aku tidak perlu mengeluarkan album ini. Mungkin aku harus menulis yang lain”, ucapnya.

“Aku tidak pernah pergi ke studio dengan mengatakan, ‘Aku butuh hit lain’. Bagiku tidak seperti itu. Ketika ada sesuatu yang lebih kuat dan luar biasa dari diriku, aku suka pergi ke studio karena biasanya itu adalah ruang di mana aku bisa menyendiri,” tambah Adele.

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU