Melansir dari RTI, rupiah hari ini terapresiasi 0,11% ke level Rp14.226 per dolar AS. Rupiah secara bersamaan juga menguat atas dua mata uang Eropa, yakni poundsterling (0,06%) dan euro (0,15%). Namun, rupiah mengalami koreksi tipis atas dolar Australia (-0,01%).
Rupiah menguat terhadap mayoritas mata uang regional, kecuali ringgit (-0,06%). Sebagai mata uang terbaik kedua Asia, rupiah perkasa melawan dolar Taiwan (0,52%), yen (0,21%), dolar Hong Kong (0,16%), dolar Singapura (0,14%), yuan (0,13%), baht (0,09%), dan won (0,08%).
Akhir Tahun, Nilai Tukar Rupiah Terhadap Dollar Kian Menguat
Bagikan: