Apresiasi Aji Aras Atas Teralisasinya Jalan Koppe-Taccipi, Camat Ulaweng-Amali: Terima Kasih, Melebihi Ekspektasi

Dua Camat yakni Ulaweng dan Amali kompak memberi aspresiasi kepada legislator DPR RI dari Komisi V Fraksi PPP, Muh Aras (Aji Aras) atas realisasi aspirasi masyarakat di wilayahnya. Bahkan Camat Ulaweng menyebut lebih dari ekspektasinya.

Hal ini mereka sampaikan saat peresmian sekaligus groundbreaking jalan nasional ruas Koppe-Taccipi via Taretta di Desa Tea Musu, Kecamatan Ulaweng, Kabupaten Bone, Kamis sore (2/3/2023).

“Saya mewakili masyarakat Ulaweng, khususnya Desa Tea Musu, terima kasih banyak, ini adalah perjuangan bertahun-tahun kita minta di Musrenbang akhirnya terwujud bahkan melebihi ekspektasi yang kami minta,”kata Camat Ulaweng Andi Padauleng

Pada kesempatan ini, Padauleng berterusterang atas keluhannya saat jalanan di Desa Tea Musu masih rusak parah. Ia mengaku sempat mikir saat ada kagiatan di Tea Musu lantaran jalanan tidak mendukung. Tetapi saat ini, semua itu tidak ada dan sudah bisa berkendara dengan lancar.

“Terus terang, kalau Camat ada jadwal ke Alinge (Tea Musu) waktu jalanan jelek, mappikirika makka aweh Alinge si, tapi sekarang bisa mi ‘balap-balap,”ungkapnya disambut tawa hadirin

Padauleng mengajak seluruh masyarakat di wilayahnya untuk sama-sama mensyukuri atas jalan yang telah diaspal. Ia meminta masyarakat agar bersama-sama menjaga dan memelihara jalan nasional yang menggunakan uang negara itu.

Baca Juga:  Penyaluran Bantuan Pangan di Donggala Berjalan Lancar

Ia juga menyampaikan harapannya agar Aji Aras terus istikomah dalam memperjuangkan kepentingan masyarakat di Senayan. Ia juga mendoakan agar wakil rakyat tersebut dalam kondisi selalu sehat.

Sementara itu, Camat Amali A Mallanti mewakili masyarakat Amali juga menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Aji Aras. Ia menyebut jalan nasional bisa terbangun tidak terlepas dari peran lagislator DPR RI itu.

“Tidak berlebihan kalau saya katakan bahwa jalan mulus yang kita rasakan saat ini yang berstatus jalan nasional, itu ada karena ada Dr H Aji Muh Aras,”ungkapnya.

- Iklan -

“Tadi Petta Camat Ulaweng sudah menyatakan apresiasinya, ucapan terima kasihnya, tentu saya sama apa yang dirasakan Camat Ulaweng,”lanjutnya

“Kami masyarakat Amali sangat mengapresiasi dan sangat mendukung program-program yang digagas oleh Aji Aras,”lanjutnya lagi.

Pada kesempatan ini, Aji Aras juga memuji kedua Camat tersebut. Menurutnya mereka sosok Camat yang ramah, yang juga membuatnya termotivasi untuk terus memikirkan dan melayani masyarakat.

Baca Juga:  Istri Kabur dengan Pria Lain, Tinggalkan Utang Puluhan Juta

Sebelumnya, Aji Aras menyampaikan komitmennya untuk menuntaskan pengaspalan jalan nasional Koppe-Taccipi via Taretta. Tahun ini akan lanjut pengaspalan dan pelebaran kurang lebih 15 Km.

“Bismillahirahmanirahim, jalan aspal seksi 2 sepanjang 4,7 Km di Desa Tea Musu secara resmi saya nyatakan bisa dilalui. Kedua pencanangan jalan dari Tea Musu sampai ke Galung secara resmi kami canangkan untuk dikerja tahun 2023,”ungkapnya disambut tepuk tangan hadirin

Lebih lanjut Aji Aras menyebutkan, setelah selesai pengaspalan sepanjang 15KM, sisa jalan nasional yang belum dilakukan pelebaran, akan dikerjakan pada tahun 2024 mendatang.

“Sisanya yang belum dilebarkan, insya Allah, tahun 2024 saya titipkan anggaran lagi untuk di sini. Selesai 2024 maka seluruh kegiatan dari Koppe sampai Taccipi insya Allah diselesaikan,”ungkapnya

“Tinggal tugas saya 2024, 2025 saya kasih penerangan, kalau terpilih lagi,”tambahnya disambut gemuru tepuk tangan para hadirin

Ia berharap pengerjaan jalan dapat diselesaikan tepat waktu. Selain itu, berharap mendapat dukungan dari seluruh masyarakat agar tidak ada kendala dalam proses penyelesaiannya.

“Mohon dikasih pengertian bagi masyarakat yang diambil gotnya tanahnya sebagian, semoga jadi amal jariah,” harapnya.*

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU