Bahan Makanan di Dapur Umum Bajeng Berdayakan Pedagang Kecamatan Bajeng

Gowa, FAJARPENDIDIKAN.co.id – Untuk membantu masyarakat Kabupaten Gowa khususnya Kecamatan Bajeng yang terkena dampak Covid-19 namun luput dari pendataan, dan tidak memiliki KK Gowa Pemerintah Kecamatan Bajeng mendirikan dapur umum yang dikelola TP PKK Bajeng bersama masyarakat dan organisasi lainnya sejak pemberlakuan PSBB, Senin (4/5) lalu.

Ketua TP PKK Bajeng, Andi Rachmawaty Thahir mengatakan setiap harinya dapur umum bajeng menyiapkan puluhan hingga ratusan dos, dimana isi setiap dosnya tersaji makanan lengkap.

“Alhamdulillah sejak hari pertama PSBB kami sudah lakukan pembagian nasi dos kepada masyarakat terdampak yang dibuat di dapur umum bajeng, dan melibatkan seluruh unsur organisasi kulai dari kader PKk, Posyandu, ibu Persit dan Bhayangkari,” ungkapnya.

Terkait bahan atau sumber makanan kata Rachmawaty, pihaknya memberdayakan seluruh pedagang dari Kecamatan Bajeng mulai dari beras, ayam, ikan, hingga sayur-sayuran.

Untuk pendistribusiannya diprioritaskan bagi masyarakat miskin yang terdampak yang luput dari pendataan dan sama sekali tidak mendapatkan bantuan, tukang ojek/bentor, unsur petugas seperti polsek, brimob, satpol PP, petugas kesehatan, puskesmas Pabbentengang yang bertugas di Posko Cadika Desa Pabbentengang – Kab Takalar.

“Kami antarkan langsung ke rumah-rumah warga miskin yang sudah kami data lokasi rumahnya, dan diantarkan langsung ke Lokasi Posko Perbatasan Cadika Pabbentengang-KabTakalar ,” jelasnya.

Olehnya dirinya berharap, melalui dapur umum ini, bisa meringankan beban masyarakat miskin yg terdampak Covid- 19, dan wabah Covid – 19 ini bisa segera berakhir sehingga masyarakat dapat beraktivitas kembali seperti sediakala khususnya dalam bekerja mencari nafkah.

Baca Juga:  Sekolah Berprestasi di Sulawesi Selatan Terima Anugerah Literasi 2024

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU