Cegah Dampak Covid-19, Polres Barru Salurkan Bantuan BRI

Barru, FAJARPENDIDIKAN.co.id – Antisipasi dampak Coronavirus Deseases 2019 (Covid19), melalui Kepolisian Resort (Polres) Barru, PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) TBK Cabang Barru menyerahkan bantuan 100 karung beras isi 25 kg dan 100 paket bahan sembako lainnya.

Bantuan tersebut diterima langsung Kapolres Barru AKBP Welly Abdillah, didampingi Wakapolres Barru Kompol Eddy Sumantri, Kabag Ops Polres Barru Kompol H. Andi Sunra, Kasat Reskrim Polres Barru AKP Alimuddin dan Kasi Keu Polres Barru Ipda Sulfakar, di halaman Markas Kepolisian Resort (Mapolres) Barru, Jalan Cakalang, Sumpang Binangae Barru, Kabupaten Barru pada hari Kamis 16 April 2020.

Pada kesempatan tersebut, pihak BRI juga berharap wabah virus corona dapat segera berlalu. Dengan demikian masyarakat dapat beraktifitas normal kembali seperti biasanya.

Pada penyampaiannya Kapolres Barru AKBP Welly Abdillah mengucapkan terimakasih pada pihak Bank BRI cabang Barru, yang sudah peduli terhadap warga yang terdampak wabah virus corona, dengan bantuannya.

“Kami ucapkan terikasih kepada Bank BRI cabang Barru. Pihak kami akan segera menyalurkan sembako tersebut kepada warga yang membutuhkan, semoga apa yang disumbangkan dapat bermanfaat, dan kebaikan ini mendapatkan balasan yang baik pula dari Tuhan yang Maha Esa,” sebut AKBP Welly Abdillah.

Reporter : Abd Latif Ahmad

Baca Juga:  Kanit Sabhara Polsek Tapango Hadiri Perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW di SD Negeri 024 Pelitakan

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU