FAJARPENDIDIKAN.co.id– Meski kalah Chelsea tetap berhasil melaju ke semifinal Liga Champions karena kemenangan aggregat 2-1,Porto sukses mengalahkan Chelsea dengan skor 1-0 dalam leg kedua perempat final liga champions 2020/2021 yang digelar di Estadio Ramon Sanchez Pizjuan, Sevilla, Rabu(14/4/2021) dini hari tadi.
Pertemuan kedua kalinya antara Chelsea vs Porto pada leg kedua ini pertandingan berjalan relatif lambat, Chelsea bermain aman sehingga membosankan dan akhirnya, Mehdi Taremi mencetak gol spektakuler pada masa injury time babak kedua.
Jalannya Babak Pertama
Porto mencoba langsung tampil agresif sejak menit pertama. Meski demikian, pasukan Sergio Conceicao masih belum mampu membongkar pertahanan Chelsea.
Laga berjalan 11 menit, Porto mengancam lewat aksi Jesus Corona memanfaatkan kesalahan umpan yang dilakukan Edouard Mendy. Sayang, usaha Corona masih bisa digagalkan Jorginho.
Corona kembali mendapat peluang pada menit ke-33. Namun, kini tembakannya masih melambung di atas sasaran. Skor imbang tanpa gol pun bertahan hingga turun minum.
Jalannya Babak Kedua
Kembali dari kamar ganti, Chelsea mencoba tampil lebih agresif. Namun, belum ada peluang berbahaya yang bisa dihasilkan Kai Havertz cs di awal babak kedua.
Baik Chelsea dan Porto silih berganti mencoba melakukan serangan. Namun, upaya kedua tim belum ada yang benar-benar membahayakan lawan masing-masing.
Setelah sepertinya tak ada gol yang tercipta, Taremi sukses memecah kebuntuan pada menit akhir injury time lewat sebuah tembakan akrobatik yang tak bisa dijangkau Mendy.
Skor 1-0 untuk kemenangan Porto pun menjadi hasil akhir pertandingan ini. Meski demikian, hasil ini belum mampu membawa tim Portugal tersebut lolos ke semifinal.
Susunan Pemain
Chelsea: Edouard Mendy; Cesar Azpilicueta, Thiago Silva, Antonio Rudiger; Reece James, N’Golo Kante, Jorginho, Ben Chilwell; Mason Mount (Hakim Ziyech 86′), Christian Pulisic; Kai Havertz (Olivier Giroud 90′).
Porto: Agustin Marchesin; Wilson Manafa (Nanu 75′), Chancel Mbemba, Pepe, Zaidu Sanusi; Marko Grujic (Mehdi Taremi 63′), Mateus Uribe, Sergio Oliveira (Fabio Vieira 84′); Jesus Corona (Luis Diaz 75′), Moussa Marega (Evanilson 75′), Otavio.(ZUL)