Civitas Akademika Berduka, Mantan Kepala Humas UNM Ditemukan Wafat

Kepala Humas UNM, Dr Burhanuddin saat ditemui kru Fajar Pendidikan (FOTO/Ahadri)

Makassar, FAJARPENDIDIKAN.co.id – Sivitas Akademika Universitas Negeri Makassar (UNM) menyampaikan dukacita kepada keluarga (alm) Djalaluddin Mulbar, mantan kepala Hubungan Masyarakat (Humas) UNM, Ia ditemukan wafat dibalik rerntuhan hotel Roa Roa kota Palu Sulteng akibat Gempa.

“Innalillahi wa inna ilaihi rajiun, civitas akademika UNM berbelasungkawa sedalam-dalamnya atas wafatnya Djalaluddin Mulbar,” terang Kepala Kantor Humas UNM, Burhanuddin, di Menara Pinisi Makassar, Jumat (5/10/2018).

Menurut Burhanuddin, informasi terkait wafatnya mantan kepala humas tersebut, baru saja pagi ini, meski gempa di Sulteng, terjadi sejak 5 hari yang lalu.

Baca Juga:  Unifa Sosialisasi Program RPL untuk Prajurit TNI

“Informasi wafatnya pak Djalal, dari anak almarhum Novita Djalal yang beredar di media sosial. Duka yang dialami keluarga, tentu daialami pula keluarga besar UNM,” kata peraih gelar doktor administrasi publik ini.

Bagi burhanuddin, (alm) Djalaluddin Mulbar tersebut adalah sosok senior panutan, selain pernah menjabat sebagai kepala Humas UNM sebelum dirinya, almarhum merupakan Dosen Fakultas MIPA yang telah memasuki masa purnabakti sejak dua tahun terakhir.

Baca Juga:  Unifa Siap Berkontribusi dalam Penguatan SDM Sektor Transportasi Udara

“Meski begitu, almarhum sangat loyal kepada UNM dan aktif dalam mensukseskan agenda agenda Universitas, terakhir beliau hadir dalam acara pengukuhan Guru Besar, Kamis 26 September 2018 lalu,” tutup Burhanuddin.

Almarhum datang di kota Palu bersama keluarga untuk menghadiri acara pernikahan, berada di Hotel Roa Roa hari yang sama saat terjadi bencana gempa bumi dan tsunami.

 

Reporter: Ahadri

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU