Contoh Soal Massa Jenis Air Lengkap Pengertian, Rumus dan Contoh Massa Jenis Air pada Kehidupan Sehari-hari, Massa jenis air merupakan konstanta yang terdapat pada temperatur dan tidak tergantung kepada volume air tersebut.
Dilansir Fajar Pendidikan dari laman Materibelajar.co.id berikut ini penjelasan lengkap dari Contoh Soal Massa Jenis Air Lengkap Pengertian, Rumus dan Contoh Massa Jenis Air pada Kehidupan Sehari-hari. Simak di bawah ini…….
Massa Jenis Air
Massa jenis air merupakan konstanta yang terdapat pada temperatur dan tidak tergantung kepada volume air tersebut. Selain itu, Massa jenis merupakan jumlah masa dalam suatu unit satuan volume. Massa jenis atau dalam bahasa ilmiah disebut dengan densitas ini merupkan suatu besaran kerapatan massa benda yang dinyatakan dalam berat benda per satuan volume benda tersebut.
Besaran massa jenis bisa membantu menerangkan mengapa benda yang memiliki ukuran yang sama namun memiliki berat yang berbeda. Benda yang lebih besar belum tentu lebih berat daripada benda yang lebih kecil, contoh seperti sebutir kelereng lebih berat dari sebuah sepon pencuci piring.
Massa jenis adalah suatu ilmu fisika yang di dalamnya mempelajari beberapa pemahan terutama massa jenis air. Massa jenis air adalah rumus awal untuk pembuatan kapal laut. Pernahkah berfikir kapal laut terbuat dari besi namun bisa mengapung di dalam air? Salah satu alasannya yakni perbandingan massa jenis air dengan berat kapal laut tersebut.
Nah, di bawah ini akan kami bahas secara lengkap mengenai Massa jenis air. Massa jenis air memiliki kegunaan yang sangat banyak bagi kehidupan kita. Dengan mengetahui serta mempelajari massa jenis air kita bisa mengetahui bagaimana kapal dapat mengapung.
Rumus Massa Air
Dalam sistem Satuan Ukur (SI), satuan massa jenis dinyatakan dengan kilogram per meter kubik (kg/m^3), dan dalam sistem cgs satuan massa jenis merupakan gram per sentimeter kubik (g/cm^3). Apabila dikonversikan, kesetaraan kedua satuan ini adalah:
1 g/cm^3 = 1. 000kg/m^3)
Berikut ini adalah tabel massa jenis air. Perhatikan tabel berikut ini !
Dari kesimpulan tabel diatas dapat kita di perhatikan, bahwa semakin naik suhu, akan semakin rendah pada massa jenisnya. Hal ini disebabkan dengan jarak antar molekul yang semakin jauh seiringan dengan naiknya temperatur.
Contoh Massa Jenis Air pada Kehidupan Sehari-hari
Sebenarnya banyak sekali contoh massa jenis air dalam kehidupan kita sehari – hari, berikut ini adalah beberapa contoh massa jenis air dalam kehidupan sehari hari :
1. Minyak dengan Air
Tentunya kita pernah mencampurkan minyak dengan air? kemudian apa reaksi yang terjadi dalam kedua bahan yang berbeda massa jenisnya tersebut? Minyak tidak akan larut dalam air begitu juga sebaliknya air tidak akan larut dalam minyak. Hal ini disebabkan karena kepadatan minyak sehingga minyak mengapung di atas air.
2. Ban Air
Ban atau alat sejenisnya yang sering digunakan untuk berenang memiliki massa jenis yang kecil karena di isi dengan angina sehingga ban tersebut sangat ringan di atas air.
3. Kapal Selam
Kapal selam bisa mengapung dan tenggelam didalam air laut. Perbedaan massa jenis ini yang mengakibatkan kapal selam mampu mengapung di atas air. Kapal selam massa jenisnya lebih kecil daripasa air laut sehingga bisa mengapung.
Contoh Soal Massa Jenis Air
1. Ban penampungan air ukurannya 1 m dengan bentuk kubus. Apabila massa air di dalam bak itu adalah 1000 kg. Hitunglah massa jenis air?
2. Sebuah logam aluminium diketahui memiliki massa 120 gram dan volume 60 cm3 maka berapakah massa jenisnya ?
Demikianlah pembahasan kami mengenai Materi Massa Jenis Air. Semoga bermanfaat.