Daftar Pemain Timnas Voli Putri China 2023 dan Posisi

Dalam artikel ini akan mengulas daftar pemain Timnas Voli Putri China di ajang VNL womens 2023.

China merupakan tim kuat Asia, sudah sering berlaga di ajang dunia, dan menjadi wakil Asia yang disegani.

Dikabarkan sejumlah nama yang pernah tampil di VNL dan Kejuaraan Dunia FIVB tahun lalu kembali bergabung dalam skuad.

Namun duo Zhu Ting dan Di Yao yang tergabung dalam salah satu tim papan atas Liga Voli Italia, Savino Del Bene Scandicci, belum dimasukan.

Zhu Ting dan Di Yao sukses tampil impresif bersama Savino Del Bene Scandicci dan membawa tim tersebut ke papan atas Lega Volley Femminile.

Selain duo Savino Del Bene Scandicci, nama lain yang juga belum dimasukan oleh pelatih China adalah Zhong Hui, hitter terbaik kompetisi voli putri China.

Ada juga Zheng Yixin dan Xu Yizhi yang belum dipanggil pelatih China.

Tanpa Di Yao dan Zhu Ting, Outside HItter Li Yingying dan Middle Blocker Yuan Xinyue akan jadi andalan.

Yuan Xinyue diprediksi akan tetap menjadi kapten tim untuk VNL tahun ini.

- Iklan -

Berikut daftar skuad voli putri China yang dipersiapkan untuk VNL 2023:

Daftar Pemain Timnas Voli Putri China di VNL 2023

No Nama Posisi
1 Diao Linyu Setter
2 Ding Xia Setter
3 Xu Xiaoting Setter
4 Du Qingqing Opposite
5 Duan Mengke Opposite
6 Gong Xiangyu Opposite
7 Miao Yiwen Opposite
8 Chen Xiyue Outside Hitter
9 Duan Fang Outside Hitter
10 Li Yingying Outside Hitter
11 Wang Yifan Outside Hitter
12 Wang Yunlu Outside Hitter
13 Wu Mengjie Outside Hitter
14 Zhong Hui Outside Hitter
15 Gao Yi Middel Blocker
16 Wang Yuanyuan Middel Blocker
17 Yang Hanyu Middel Blocker
18 Yuan Xinyue Middel Blocker
19 Zeng Jie Ya Middel Blocker
20 Zheng Yixin Middel Blocker
21 Ni Feifan Libero
22 Wang Mengjie Libero
23 Xu Jianan Libero

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU