Usai Indonesia menangkan Thomas Cup 2020 kemarin, nyatanya itu belum berakhir karena Denmark Open 2021 akan segera digelar di Odense Sports Park, Odense, Denmark. Dimulai 19-24 Oktober 2021.
Adapun untuk turnamen badminton ini bernama “Denmark Open 2021” yang dimana diadakan setelah Thomas dan Uber Cup 2021 yang baru saja usai beberapa hari lalu.
Turnamen kali ini, bagi siapa saja menjadi pemenang akan mendapatkan hadiah cukup besar, terutama uang sekitar US$850.000 atau sekitaran Rp 11 miliar.
Sesuai dengan nama ajang turnamen ini “Denmark Open 2021”, tentu saja tuan rumah dari cabor badminton ini berasal dari negara Denmark itu sendiri.
Wakil Indonesia di Denmark Open 2021
Indonesia pada turnamen kali ini akan menurunkan 6 pemain tunggal dan 13 pasangan di sektor ganda. Dari sektor tunggal putra, ada Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, Shesar Hiren Rhustavito, dan pemain non-pelatnas yakni Tommy Sugiarto.
Di tunggal putri, hanya Gregoria Mariska Tunjung dan Ruselli Hartawan yang sejauh ini masuk ke babak utama. Ganda putra paling banyak menyumbang pasangan yakni total 6 pasangan: Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.
Ketiganya akan ditemani 3 pasangan lain yakni Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, Muhammad Sohibul Fikri/Bagas Maulana, dan Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan.
Sedangkan di ganda putri, ada 3 pasang yakni Greysia Polii/Apriyani Rahayu, Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto, dan Nita Violina Marwah/Putri Syaikah.
Terakhir dari ganda campuran, Indonesia mengandalkan 4 pasangan yaitu Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, dan Adnan Maulana/Mychelle Chrystine Bandaso.
Daftar Unggulan Denmark Open 2021
TUNGGAL PUTRA
1. Kento Momota (Jepang)
2. Viktor Axelsen (Denmark)
3. Anders Antonsen (Denmark)
4. Chou Tien Chen (Cina Taipei)
5. Anthony Sinisuka Ginting (Indonesia)
6. Jonatan Christie (Indonesia)
7. Lee Zii Jia (Malaysia)
8. Ng Ka Long Angus (Hong Kong)
TUNGGAL PUTRI
1. Chen Yu Fei (Cina)
2. Akane Yamaguchi (Jepang)
3. Ratchanok Intanon (Thailand)
4. Pusarla Venkata Sindhu (India)
5. An Se Young (Korea Selatan)
6. He Bing Jiao (Cina)
7. Pornpawee Chochuwong (Thailand)
8. Michelle Li (Kanada)
GANDA PUTRA
1. Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (Indonesia)
2. Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Indonesia)
3. Lee Yang/Wang Chi Lin (Cina Taipei)
4. Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Indonesia)
5. Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia)
6. Choi Sol Gyu/Seo Seung Jae (Korea Selatan)
7. Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India)
8. Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (Denmark)
GANDA PUTRI
1. Chen Qing Chen/Jia Yi Fan (Cina)
2. Lee So Hee/Shin Seung Chan (Korea Selatan)
3. Kim So Yeong/Kong Hee Yong (Korea Selatan)
4. Greysia Polii/Apriyani Rahayu (Indonesia)
5. Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai (Thailand)
6. Nami Matsuyama/Chiharu Shida (Jepang)
7. Gabriela Stoeva/Stefani Stoeva (Bulgaria)
8. Chloe Birch/Lauren Smith (Inggris)
GANDA CAMPURAN
1. Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping (Cina)
2. Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand)
3. Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (Indonesia)
4. Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang)
5. Seo Seung Jae/Chae Yu Jung (Korea Selatan)
6. Marcus Ellis/Lauren Smith (Inggris)
7. Chan Peng Soon/Goh Liu Ying (Malaysia)
8. Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja (Indonesia)
Itulah beberapa seputar mengenai Jadwal dan setiap perwakilan antar negara yang mengikuti ajang badminton di Denmark Open 2021 mendatang.