Departemen Kesehatan Lingkungan Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Hasanuddin (FKM Unhas) kembali melakukan pengabdian masyarakat.
Kegiatan ini merupakan rangkaian dari kegiatan Dies Natalis Ke-40 Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Hasanuddin.
Dimana Departemen Kesehatan Lingkungan Fakultas Kesehatan Masyarakat melakukan “Pelatihan Pemanfaatan Minyak Jelantah (Minyak Bekas)” kepada masyarakat Pulau Barrang Lompo.
Kegiatan ini di hadiri oleh Dekan FKM Unhas, Prof Sukri Palutturi, SKM MKes MSc PH PhD.
Pelatihan ini dikoordinir oleh Dr Hasnawati Amqam, SKM MSc.
Pelatihan ini juga melibatkan mahasiswa S1 dan S1 Departemen Kesehatan Lingkungan.
Sebelum memulai pelatihan, para siswa terlebih dahulu diberi games atau ice breaking yang dipimpin langsung oleh salah satu dosen dari FKM Unhas Dr Syamsuar, SKM MKes MScPH.
Pelatihan ini dihadiri sebanyak 54 warga Pulau Barrang Lompo.
Dalam pemanfaatan minyak jelantah alat dan bahannya cukup mudah ditemukan.
Pembuatan sabun dari minyak jelantah diperlukan alat dan bahan berupa minyak jelantah, soda api, cetakan sabun, air, pewangi sabun, pewarna sabun, dan wadah.
Sedangkan untuk pembuatan lilin dari minyak jelantah, diperlukan kompor, panci, sumbu, parafin, dan wadah tempat lilin.
“Kegiatan ini diharapkan agar masyarakat dapat memanfaatkan minyak jelantah dan mengurangi limbah domestik rumah tangga yang dapat bersifat toxic bagi lingkungan dan masyarakat itu sendiri,” harap Dekan.
Masyarakat sangat antusias dan sangat berterima kasih akan ilmu dan pelatihan yang dilakukan.