Dialog Kebangsaan DR AJIEP PANDINDANG dengan Masyarakat Pers dan Budayawan Sulsel

Dr H AJIEP Padindang, SE MM, menggelar DIALOG KEBANGSAAN dengan Masyarakat Pers dan Budayawan Sulsel.

Acara yang dirangkaikan dengan Buka Puasa Bersama (BUKBER) dengan dua komunitas tersebut, digelar di Cafe Kanrejawa, Jl Aroeppala/Hertasning Baru, Makassar, Ahad 16 April 2023.

Respon peserta, sangat antusias dengan tema tersebut. Sehingga dirasakan sangat sempit waktu membahas banyak permasalahan terkait tema tersebut, hingga beduk buka puasa tiba.

Peserta Dialog
Peserta Dialog

Apalagi panitia dari Tim Balai Senator, diantaranya Ir Alpian Abdullah, menampilkan juga nuansa hiburan, dengan pembacaan Puisi PANCASILA yang dibawakan oleh Ahmadi Haruna dan Kultum serta Doa, yang dibawakan Asnawin, salah seorang Jurnalis Sulsel yang juga Pengurus MUI Sulsel.

Penampilan Ahmadi, memukau hadirin, lantaran puisi-nya mengimplementasikan sila demi sila dengan kondisi terakhir yang terjadi di negara ini. Puisi Ahmadi disambut gemuruh hadirin.

Baca Juga:  Kanal Sertifikasi Wartawan di Situs Dewan Pers Error, Diduga Alami Peretasan

Jangan Khawatir Akan Bangkitnya Komunis

Banyak tanggapan “pedas” yang mengemuka dari peserta, baik menyangkut jalannya pemerintahan, peran DPR sekarang ini, yang dirasakan tidak berpihak kepada rakyat, dan tentang kebangkitan komunis.

Namun, kritikan kritikan tersebut, mampu dijawab Dr Ajiep, yang juga kini menjadi fungsionaris Golkar Pusat, dengan meyakinkan audiens.

Salah satunya, adanya pemikiran yang berkembang di masyarakat yang disuarakan H Mahmud Sallie dari Majalah Akselerasi.

- Iklan -

Dia mensinyalir Komunis akan bangkit lagi yang meronrong kewibawaan Pancasila, akan menguasai dan memimpin negara ini.

Hal tersebut ditepis DR Ajiep, tidak perlu lagi dikhawatirkan. Itu tidak mungkin akan terjadi.

Investasi Tiongkok, di negara ini, paling sedikit dibanding negara lainnya.

Namun ada yang perlu dikhawatirkan, masalah nilai nilai ajarannya, jangan sampai merasuki moral rakyat, karena dasar dendam.

Baca Juga:  Garda Bela Negara Nasional Perkokoh Semangat Kebangsaan

Tanggapan Syamsul Bakir dari Radar Selatan, katanya Rakyat sekarang tidak punya perwakilan di DPR.

Yang ada perwakilan Partai. Kenapa Syamsul Bakir mengatakan seperti itu? Karena banyak Undang Undang yang tidak berpihak kepada rakyat.

Tanggapan Syamsul Bakir tersebut, juga ditangkis DR Ajiep. Terlepas dari adanya tanggapan tersebut, menurut Dr Ajiep banyak produk DPR yang sudah dijalani masyarakat, bahkan sudah dinikmatinya. Dan masih banyak lagi tanggapan lainnya.

Dr Ajiep, memang selalu bertemu dengan konstitiennya di Sulsel. Tidak hanya komunitas pers dan budayawan, tempatnya berkiprah. Termasuk konstituen lainnya.

Terutama disetiap bulan Ramadhan, tidak pernah dilewatkannya. Sehingga kedua komunitas ini, menyatakan akan memberikan dukungannya lagi, agar tetap duduk di Senayan, sebagai anggota legislatif dari Partai Golkar. (Nurhayana Kamar)

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU