Doa Saat Menjalankan Ibadah Haji, Amalkan dan Hafalkan

Doa ini dibaca oleh Nabi Muhammad SAW ketika seorang sahabat Rasulullah SAW menyatakan untuk mengadakan perjalanan jauh. Doa ini diriwayatkan oleh Imam At-Tirmidzi dari sahabat Anas RA berikut ini:

Artinya, “Diriwayatkan kepada kami pada Kitab At-Tirmidzi, dari Sahabat Anas RA. Ia bercerita bahwa seseorang mendatangi Rasulullah SAW, ‘Wahai Rasul, aku hendak berpergian. Karenanya, berikanlah aku bekal,’ kata sahabat tersebut. ‘Zawwadakallâhut taqwâ,’ kata Rasulullah SAW. ‘Tambahkan lagi ya Rasul,’ kata sahabat itu. ‘Wa ghafara dzanbaka,’ kata Rasulullah SAW. ‘Tambahkan lagi ya Rasul,’ kata sahabat itu. ‘Wa yassara lakal khaira haitsumâ kunta,’ jawab Rasulullah SAW. Imam At-Tirmidzi mengatakan bahwa kualitas hadits ini hasan,” (Lihat Imam An-Nawawi, Al-Adzkar, [Damaskus: Darul Mallah, 1971 M/1391 H], hal. 187).

Baca Juga:  Renungan Harian Kristen, Selasa, 19 November 2024, “Kalau Ia Datang”

Lafal doa ini dapat digunakan sebagai doa untuk jemaah haji dalam walimatus safar haji. Amalan ini juga dapat anda lakukan jika ada tetangga atau sanak saudara yang melaksakan ibadah haji 2022.

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU