Enam Trofi Lionel Messi Bersama Argentina, The GOAT Sejati

Lionel Messi sukses membawa Timnas Argentina meraih gelar juara Copa America 2024. Trofi ini menjadi yang keenam bagi La Pulga bersama Argentina.

Final Copa America 2024 berlangsung di Stadion Hard Rock pada Senin, 15 Juli 2024, di mana Argentina mengalahkan Kolombia dengan skor 1-0 berkat gol Lautaro Martinez pada menit ke-112.

Dengan kemenangan ini, Argentina mengukir gelar ke-16 dalam sejarah Copa America, menjadikannya negara paling sukses di turnamen ini, unggul satu gelar dari Uruguay.

- Iklan -

Copa America 2024 menjadi momen penting dalam karier Lionel Messi, karena ini adalah gelar keenam yang diraihnya. Sebelumnya, Messi telah meraih lima gelar lainnya, termasuk Copa America 2021 yang menandai titik balik dalam karirnya.

Baca Juga:  Profil Blackpool, Klub Baru Elkan Baggott

Setelah menghadapi sejumlah kegagalan dan sempat pensiun, Messi akhirnya meraih trofi mayor pertamanya bersama Argentina di level senior. Di final Copa America 2021, Argentina berhadapan dengan Brasil di Stadion Maracana, dan berhasil menang 1-0.

Messi tampil mengesankan di Copa America 2021, mencetak empat gol dan terpilih sebagai pemain terbaik bersama Neymar.

- Iklan -

Piala Dunia 2022 juga menjadi pencapaian penting bagi Lionel Messi. Setelah beberapa kali gagal, La Pulga akhirnya berhasil meraih gelar juara, mengikuti jejak legendaris Diego Maradona.

Baca Juga:  Kisah Menarik di Balik Penolakan Fakhri Husaini Jadi Asisten STY

Di final melawan Prancis, Argentina dan Prancis bermain imbang 3-3 setelah waktu normal dan tambahan. Argentina akhirnya menang melalui adu penalti.

Messi mengoleksi tujuh gol di Piala Dunia 2022, termasuk dua gol di final, dan meraih gelar pemain terbaik turnamen.

- Iklan -

Finalissima adalah pertandingan antara juara CONMEBOL dan UEFA, yaitu Copa America dan Euro. Sebelum diadakan kembali pada 2022, Finalissima pernah dilaksanakan pada 1985 dan 1993.

Pada Finalissima 2022, Argentina berhadapan dengan Italia, yang merupakan juara Euro 2020. (*)

- Iklan -

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU