Dilanjutkan dengan materi mengenai prinsip-prinsip KAP. Dalam mencairkan suasana kemudian dilakukan permainan pembelajaran Dono, Kasino, Indro, Wow, kemudian peserta diminta untuk menggambar sesuai dengan aturan pembagian kelompok.
Dimana permainan ini merupakan permainan pembelajaran yg terdiri atas kelompok dono seperti media yang sering di lihat (leafleat) yang hanya berupa tulisan dan tidak dapat bertanya, kelompok kasino seperti audio visual yang hanya mendengarkan tapi tidak diperbolehkan bertanya, kelompok indro gabungan dari kelompok dono dan kasino, serta kelompok wow merupakan cerminan KAP yang sebenarnya.
Kegiatan KAP berlanjut esok hari, Rabu (24/11/2021). Pelatihan Komunikasi Antar Pribadi (KAP) Bagi Tenaga Kesehatan di Kabupaten Toraja Utara.
Kegiatan ditutup dengan praktik secara langsung oleh tenaga kesehatan dan penyampaian ulang materi KAP oleh Tim Pendamping.