Forum Awal Tahun 2023, Direktur Sekolah Islam Athirah Perkenalkan Duta Digital

MAKASSAR – Perkembangan digital saat ini berkembang pesat. Tidak dipungkiri banyak orang yang sudah memanfaatkan digital untuk mengelola gambar serta video agar lebih menarik.

Sekolah Islam Athirah mengawali tahun 2023 dengan mengadakan forum paparan evaluasi semester ganjil 2022 dan countdown launching PPDB 2023 yang berlangsung di ruang auditorium lantai 3 jalan kajalaolalido no 22 Makassar, Rabu (4/1/23).

Pada Forum awal tahun 2023, Direktur Sekolah Islam Athirah, H. Syamril, S.T., M.Pd menyebutkan beberapa nama yang menjadi duta digital Sekolah Islam Athirah. Tak hanya itu, Syamril (sapaan akrabnya) juga mengatakan bahwa jika ada yang ingin belajar tentang desain bisa menghubungi nama-nama yang sudah disebutkan tadi.

Baca Juga:  Informasi Terkini tentang Kehamilan, Parenting, dan Mom Life

” Jika ada yang ingin menanyakan atau belajar mengenai desain spanduk dan sebagainya silahkan berkomunikasi dengan duta digital Sekolah Islam Athirah, “ucapnya.

Guru TK Islam Athirah 1 Makassar, Ayu Wulansari sebagai duta digital mengungkapkan bahwa keinginannya untuk terus berinovasi mengikuti tren.

“Alhamdulillah tadi tidak menyangka bisa jadi duta digital. Selama mendirikan dan menjalankan sosmed TK Islam Athirah 1 sejak tahun 2018 bersama kepala TK saat itu, saya sangat semangat untuk berinovasi mengikuti tren sehingga terus memperbaiki kemampuan, ” tuturnya.

Tak hanya itu, Wulan (sapaan akrabnya) juga mengatakan bahwa dunia IT memang hal yang disenangi, sehingga tidak berhenti untuk terus mencari tau perkembangan teknologi.

Baca Juga:  Berita Terkini Ilmu Pengetahuan Alam untuk Anda

“Terlepas dari menjadi duta digital, sesungguhnya pekerjaan dunia IT adalah hal yang saya senangi. Jadi mengerjakan pekerjaan yg saya senangi ini sangat saya nikmati. Saya jg masih proses belajar, tidak berhenti belajar dan mencari tahu hal-hal baru apa saja tentang ilmu teknologi terbaru. Karena kita hidup sekarang di era digitalisasi dimana memiliki kemampuan IT dalam mengolah gambar, video dan sebagainya sehingga dapat memudahkan kita membuat konten-konren yang menarik terutama di sosial media yang muaranya untuk memperkenalkan dan menyebarkan informasi terupdate tentang TK Islam Athirah 1 di masyarakat. Semoga saya dan teman-teman lain selalu bisa mengembangkan diri, ” lanjutnya.

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU