Xiaomi 12 Pro di bekali layar AMOLED berbentang 6,73 inci dengan teknologi LTPO dan di lindungi oleh Corning Gorilla Glass Victus.
Dengan LTPO, layar tersebut bisa menyesuaikan kecepatan refresh dari 1-120Hz sesuai dengan tugas yang di hadapi.
Bagian belakang, Xiaomi 12 Pro membawa tiga kamera 50 MP yakni kamera utama 50MP dengan sensor Sony IMX 707 disertai dengan OIS, kamera telephoto 50 MP, dan kamera ultrawide 50 MP.
Untuk memenuhi kebutuhan swafoto, Xiaomi turut melengkapi ponsel ini dengan kamera selfie 32 MP yang diletakkan dalam sebuah punch hole.
Beralih ke sektor hardware, Xiaomi 12 Pro di tenagai oleh chip terbaru besutan Qualcomm, yakni Snapdragon 8 Gen 1 dengan fabrikasi 4nm.
Sistem operasi Xiaomi 12 Pro sudah menjalankan Android 12 yang di lengkapi tampilan antarmuka versi terbaru dari Xiaomi, yakni MIUI 13.
Xiaomi 12 Pro versi China hadir dengan tiga kombinasi RAM dan penyimpanan, masing-masing terdiri dari 8 GB/128 GB, 8 GB/256 GB dan 12 GB/256 GB.
Spesifikasi lain dari Xiaomi 12 Pro mencakup speaker Harman Kardon dan dukungan Dolby Atmos.
Soal harga, Xiaomi 12 Pro di luncurkan di China mulai Januari 2022 mendatang dengan banderol sebagai berikut.
- 8 GB/128 GB – 4.699 Yuan (sekitar Rp 10,5 juta)
- 8 GB/256 GB – 4.999 Yuan (sekitar Rp 11,1 juta)
- 12 GB/256 GB – 5.399 Yuan (sekitar Rp 12 juta)