Ini Tema dan Logo Hari Anak Nasional 2022, “Anak Terlindungi, Indonesia Maju”

Logo Hari Anak Nasional 2022 memperlihatkan tiga anak, salah satunya penyandang disablitas, yang memegang bendera merah putih dengan latar belakang warna merah dan putih. Di bagian bawah tertulis tema HAN 2022 “Anak Terlindungi, Indonesia Maju”.

Makna dan Filosofi Logo Hari Anak Nasional 2022

Warna Merah dan Putih

Menjadi kebersamaan dan nasionalisme anak anak Indonesia untuk tetap kreatif dan bersemangat tetap saling mendukung dalam melewati masa sulit.

3 anak yang memegang bendera merah putih

Setiap anak termasuk anak disabilitas memiliki impian (cita-cita) yang dapat diraih dengan doa, semangat dan dukungan keluarga. Anak sebagai generasi penerus bangsa, perlu didukung dan dilindungi, agar tumbuh sebagai manusia dewasa yang berjiwa Pancasila di bawah naungan sangsaka merah putih.

Baca Juga:  PWI Sumbar Laporkan Kesiapan ke HPN 2025 di Riau kepada Ketua Umum PWI Pusat

Garis Berwarna Abu

Situasi pasca pandemi Covid-19, yang berdampak pada dunia anak dengan perubahan pola hidup, tetap harus diupayakan terpenuhi haknya, bergembira dan penuh kreativitas, dalam perlindungan keluarga.

Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak I Gusti Ayu Bintang Darmawati mengatakan bahwa tema “Anak Terlindungi, Indonesia Maju” diambil sebagai motivasi bahwa pandemi tidak menjadi penghalang untuk tetap melaksanakan HAN.

Baca Juga:  Revisi UU ITE 2024: Perbaikan atau Sekadar Tambal Sulam?

Selain itu tema ini juga ditujukan untuk mendorong langsung berbagai pihak untuk memberikan kepedulian langsung di tengah-tengah masyarakat untuk memastikan anak-anak Indonesia tetap tangguh menghadapi berbagai tantangan dalam pemenuhan hak anak dan perlindungan khusus anak pada pasca pandemi Covid-19.

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU