Jadwal Beasiswa LPDP 2022 Tahap 2 dan Syaratnya

Pendaftaran beasiswa LPDP tahap 2 tahun 2022 akan segera dibuka pada awal Juli mendatang. Periode kali ini ditawarkan untuk pelamar beasiswa umum, afirmasi, dan targeted. Jadwal Beasiswa LPDP 2022 Tahap 2

Para lulusan D4 hingga S2 yang ingin melanjutkan pendidikan ke luar negeri bisa melamar salah satu cabang beasiswa umum LPDP, contohnya beasiswa reguler.

Beasiswa reguler ditujukan untuk warga negara Indonesia (WNI) lulusan D4 atau S1 yang ingin melanjutkan kuliah S2, lulusan S2 yang ingin mengenyam jenjang doktoral (S3), atau lulusan D4/S1 yang berencana meneruskan ke jenjang doktor luar negeri.

Apa saja persyaratan beasiswa LPDP tahap kedua program reguler tahun ini? Sebelum mengetahuinya, cek terlebih dahulu tanggal penting pendaftarannya.

Baca Juga:  Mahasiswa Unpacti Makassar Diberi Pilihan Kuliah di Kampus Lain

Jadwal Beasiswa LPDP Tahap 2 Tahun 2022

  • Pendaftaran: 4 Juli-5 Agustus 2022
  • Seleksi administrasi: 8-19 Agustus 2022
  • Seleksi bakat skolastik: 29 Agustus-10 September 2022
  • Seleksi substansi: 26 September-4 November 2022

Syarat Umum Beasiswa LPDP Tahap 2 Program Reguler

  • WNI
  • Sudah lulus D4/S1 untuk pendaftar jenjang magister.
  • Sudah lulus S2 untuk pendaftar S3.
  • Sudah lulus D4/S1 untuk pelamar doktoral luar negeri dan harus menyertakan LoA Unconditional dari perguruan tinggi tujuan serta memenuhi semua kriteria pelamar doktoral.
  • Pendaftar yang telah lulus S2 tidak dapat melamar ke jenjang magister. Aturan selaras juga berlaku untuk lulusan S3.
  • Pendaftar yang sebelumnya lulus dari perguruan tinggi luar negeri, wajib memberikan hasil penyetaraan ijazah dan konversi IPK dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek).
  • Tidak sedang menempuh perkuliahan.
  • Tidak sedang mendaftar, akan menerima, menerima beasiswa dari sumber lain yang berpotensi double funding.
  • Pelamar yang memiliki LoA Unconditional dengan waktu mulai studi tidak sesuai ketentuan LPDP, wajib melampirkan surat keterangan penundaan jadwal kuliah dari kampus yang bersangkutan, sekaligus mengunggah LoA Unconditional.
  • Memilih universitas tujuan dan program studi (prodi) sesuai ketentuan.
  • Beasiswa hanya ditujukan untuk program reguler.
  • Bersedia menandatangani surat pernyataan pada aplikasi pendaftaran.
  • Mengisi profil diri pada formulir pendaftaran online.
  • Menulis komitmen kembali ke Indonesia, rencana pasca studi, dan rencana kontribusi ke Indonesia.
  • Menulis laporan penelitian bagi pendaftar doktoral.
  • Menulis riwayat dan tautan publikasi ilmiah.
Baca Juga:  Unifa Sosialisasi Program RPL untuk Prajurit TNI

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU