Jurusan Pendidikan Bahasa Inggris: Syarat Masuk, Lowongan Kerja, Mata Kuliah, Keunggulan & Universitas yang ada Jurusan Pendidikan Bahasa Inggris

Jurusan Pendidikan Bahasa Inggris tidak hanya fokus pada pembelajaran mendengarkan, berbicara, membaca, menulis.

Tetapi juga penggunaan bahasa Inggris dalam berbagai konteks seperti berkomunikasi dalam bisnis, presentasi, penulisan artikel, bahkan pertunjukan drama.

Kamu juga akan mempelajari tata bahasa. Tidak ketinggalan materi tentang kependidikan, seperti pengembangan kurikulum dan teaching assessment.

Beberapa keuntungan bila kamu memilih Jurusan Pendidikan Bahasa Inggris diantaranya: bisa bergabung di tourism center, misalnya dengan jadi pemandu wisata, karena bahasa Inggris merupakan bahasa internasional jadi kamu akan mahir dalam berkomunikasi dengan wisatawan mancanegara.

Selain punya pemahaman yang baik tentang ilmu kebahasaan dan ilmu kesusastraan, kamu juga memiliki wawasan yang luas soal budaya, ekonomi, politik, dan sejarah negara-negara yang menjadikan bahasa Inggris sebagai bahasa ibu.

Universitas yang ada Jurusan Pendidikan Bahasa Inggris

Berikut ini daftar universitas yang ada jurusan Pendidikan Bahasa Inggris:

  • Universitas Islam Negeri Sunan Ampel
  • Universitas Katolik Indonesia Atma Jaya
  • Universitas Kristen Indonesia
  • Universitas Lampung
  • Universitas Islam Malang
  • Universitas Muhammadiyah Jember
  • Universitas Wijaya Kusuma Surabaya
  • Universitas Islam Makassar
  • Universitas Sanata Dharma
  • IAIN Kendari
  • Universitas Tadulako
  • dan lain-lain
Baca Juga:  Peran Teknologi dalam Pengujian Obat: Membuka Era Baru Farmasi Modern

Prospek Kerja Lulusan Pendidikan Bahasa Inggris

Menjadi lulusan jurusan Pendidikan Bahasa Inggris kamu punya prospek kerja yang luas.

Selain menjadi guru bahasa Inggris di sekolah, kamu bisa membuka usaha kursus bahasa Inggris untuk siswa SD, SMP, SMA, bahkan kursus untuk persiapan TOEFL atau pun IELTS.

Kamu pun bisa membuka jasa penerjemahan maupun penyuntingan artikel bahasa Inggris.

Berikut ini beberapa pilihan karier bagi lulusan Pendidikan Bahasa Inggris:

  • Pemandu Wisata (Tour Guide)
  • Penerjemah Lisan (Interpreter)
  • Guru SMP/SMA
  • Guru Sekolah Dasar (SD)
  • Guru Bahasa Asing
  • Penerjemah Tulisan (Translator)
  • Konsultan Pendidikan
  • Staf Maskapai Penerbangan
  • Concierge Hotel
  • Editor
  • Penulis (Content Writer)
  • Jurnalis (Reporter)

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU