Yamaha NMAX sejak muncul sebagai motor matic baru pada 2015 lalu bikin heboh.
Motor matic baru new version Yamaha NMAX 2022 mesin seperti Honda PCX anti masuk SPU desain anyar bikin penasaran. Sepertinya motor matic baru Yamaha NMAX dalam versi baru juga akan bikin heboh karena penampilannya berubah total.
Pastinya motor matic baru All New Yamaha NMAX 2022 ini juga mengusung penggerak yang berbeda dari sebelumnya.
Anehnya motor matic baru All New Yamaha NMAx 2022 ini justru menggunakan mesin penggerak meniru Honda PCX.
Pasti kagetkan kenapa motor matic baru NMAX 2022 malah meniru Honda PCX.
Padahal selama ini Honda PCX dianggap sebagai motor matic yang mesinnya belum menggunakan VVA atau VTEC.
Pertama, Honda PCX full menggunakan mesin bensin, kedua PCX Hybrid dan ketiga PCX Elektrik yang disewakan ke perusahaan-perusahaan.
Nah, new version All New Yamaha NMAX ini menggunakan mesin seperti PCX elektrik yang full listrik.
Pabrikan Yamaha kabarnya akan memproduksi motor listrik terbaru yang bodinya seperti NMAX. Yamaha NMAX dalam versi anti minum bensin ini dirumorkan akan hadir pada tahun 2022.
Motor listrik tersebut adalah Yamaha E01 dan Yamaha E02 yang telah hadir sejak Tokyo Motor Show 2019 sebagai motor konsep.
Yamaha sendiri telah mengonfirmasi jika kedua motor listrik ini akan siap menuju proses produksi. Oleh pihak Yamaha telah diumumkan rencana produksi motor baru di tahun 2022 untuk pasar Eropa dan Asia.
Beberapa motor baru yang akan diproduksi akan mencakup Yamaha E01 dan E02.
Hal ini juga diperkuat pada bulan Mei tahun 2021, gambar paten kedua motor listrik ini juga telah diungkapkan.
Diprediksi motor listrik Yamaha E01 akan memiliki tenaga setara motor bermesin 125 – 150 cc. Kabarnya bakal menghasilkan tenaga sekitar 11kW atau sekitar 15 hp.
Sedangkan untuk motor listrik Yamaha E02 diklaim akan setara dengan motor bermesin 50 cc. Kemungkinan tenaga yang dihasilkan sebesar 4kW atau sekitar 5,3 hp.
Wah jadi penasaran nih gimana bentuk final dari motor listrik garapan Yamaha ini.
Kita tunggu saja bro!