Kerajaan Islam Pertama Di Indonesia, Lengkap Penjelasannya

Hallo! Kali ini guru dan ibu serta teman-teman kembali dengan pembahasan Apa Kerajaan Islam Pertama Di Indonesia? Karena dalam banyak literatur sejarah disebut bahwa Kesultanan Islam pertama dan Kerajaan tertua di Indonesia adalah Kerajaan Perlak.

Untuk lebih lengkap simaklah Pembahasan kami mengenai Kerajaan Perlak mulai dari Penjelasan Kerajaan Perlak, Sejarah, Daftar Sultan dan Peninggalan Kerajaan Perlak di bawah ini.

Kerajaan Perlak

Banyak yang beranggapan bahwa Samudra Pasai menjadi kerajaan Islam pertama di Indonesia ternyata hal tersebut keliru atau tidak tepat. Karena dalam banyak literatur sejarah disebut bahwa Kesultanan Islam pertama dan Kerajaan tertua di Indonesia adalah Kerajaan Perlak.

Baca Juga:  Meluruskan Sejarah Imam Bonjol

Dalam beberapa buku pelajaran yang ada di sekolah-sekolah menyebutkan kerajaan Islam pertama di Indonesia adalah Kerajaan Samudera Pasai. Namun, kenyataannya Kerajaan Perlak lebih dulu eksis daripada Samudera Pasai. Kerajaan Perlak telah ada tahun 840-1292 M. Sementara kerajaan Samudera Pasai yang sama-sama berada di Aceh berdiri tahun 1267 dan kerajaan ini akhirnya lenyap pada tahun 1521.

Kesultanan Perlak / Kerajaan Perlak menurut para ahli sejarah menjadi kerajaan Islam pertama di Indonesia yang berdiri di wilayah Aceh Timur. Perlak merupakan daerah yang ditumbuhi banyak kayu atau berasal dari kata Peureulak.

Baca Juga:  Sejara Dan Keunikan Raja Ampat

Kerajaan ini ada pada abad ke-9 dan bertahan sampai akhir abad ke-13. Terdapat bukti-bukti yang menunjukkan keberadaan Kerajaan Perlak sebagai Kerajaan Islam pertama. Di antara bukti tersebut ialah Naskah Tadzkirah Thabat Jumu Sulthan As-Salathin karya Syaikh Syamsul Bahri Abdullah al-Asyi, Naskah Idhar al-Haq karya Abu Ishak Makarani, serta Naskah Silsilah Raja-Raja Perlak dan Pasai karya Sayyid Abdullah ibn Sayyid Habib Saifuddin.

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU