Politeknik Bosowa (Poltekbos) dan Universitas Bosowa (Unibos) menggelar Temu Osis se Kota Makassar Volume 2 di Balai Sidang 45, Kamis (27/10/22).
Gelaran tersebut mengusung tema Where is The Future dan diikuti sebanyak 300 siswa dari 22 sekolah yang ada di Makassar.
Sekolah – sekolah tersebut yakni:
SMK 7 Makassar;
SMA Advent Makassar;
SMK 3 Makassar;
SMA 19 Makassar;
SMK Kartika Makassar;
SMA 17 Makassar;
SMA 1 Makassar;
Bosowa International School;
Celebes Global School;
SMA 12 Makassar;
SMAN 14 Makassar;
SMA Kristen Elim Makassar;
SMK persada Makassar;
SMA 1 Gowa;
SMA 14 Gowa;
SMA 10 Gowa;
SMA 2 Makassar;
SMA 8 Makassar;
SMA Wahyu;
SMA Tritunggal;
SMK Telkom Makassar; dan
SMK 6 Makassar.
Temu Osis se Kota Makassar dibuka langsung oleh Rektor Universitas Bosowa Prof Dr Ir Batara Surya, ST MSi dan Direktur Politeknik Bosowa Alang Sunding, SST MT.
Kata Rektor, perguruan tinggi menjadi salah satu pintu karir setelah berkuliah, hal itu akan membuka peluang masa depan gemilang sesuai yang diinginkan.
“Melanjutkan pendidikan hingga ke perguruan tinggi sangat penting, sebab kalian akan mendapatkan wawasan lebih dalam dan tentunya semakin bertambah.
Dari anak – anakku yang tidak tau apa-apa bisa paham segala hal, karena banyak sekali ilmu yang akan kalian terima serta pelajari. Sehingga dapat berguna di masa yang akan datang,” tuturnya.
Selanjutnya, Direktur Poltekbos Alang Sunding memaparkan menempuh pendidikan studi lanjut tentu akan menambah wawasan dan pengetahuan, pasalnya siswa dapat memperoleh ilmu baru yang belum dipelajari sebelumnya dibangku sekolah.
“Setelah menempuh pendidikan di perguruan tinggi, tentunya peluang karir akan lebih terbuka.
Banyak perusahaan yang membuka lowongan pekerjaan dengan kualifikasi pendidikan Diploma atau Sarjana, tentunya ananda ku semua dapat memperluas peluang untuk berkarir di berbagai perusahaan,” paparnya.
Selain itu, edukasi juga diberikan oleh Education & Life coach, HR & GA Division Head Bosowa Education Titim Wibawayati Asapa dan Doktor Muda Dosen Politeknik Bosowa Dr Ir Mukhlisin, SPd MPd IPM.
Kegiatan turut dimeriahkan oleh special guest Finalis Stand Up Comedy 2 Briptu Fachri, penampilan eksklusif penyanyi dari Poltekbos dan Unibos, hiburan, games serta sosialisasi hingga bagi bagi voucher beasiswa senilai jutaan rupiah.
Akhir kegiatan ditutup dengan pemberian sertifikat kepada pemateri atas partisipasi dalam kegiatan Temu Osis se Kota Makassar dan sesi foto bersama seluruh peserta yang hadir.