Komandan Lanal Kendari Bersama Forkopimda Sultra Sambut Kedatangan KRI Sultan Nuku – 373

Kendaei, FAJARPENDIDIKAN.co.id – Pangkalan TNI AL (Lanal) Kendari, Lantamal VI, Koarmada II menerima kedatangan KRI Sultan Nuku – 373 di dermaga baru Mako Lanal Kendari. Acara penyambutan dipimpin langsung oleh Komandan Lanal Kendari Kolonel Laut (P) Andike Sry Mutia, S.Sos beserta Perwira staf dan anggota Lanal Kendari. (Senin, 01/06/2020).

Dalam penyambutan KRI SNU – 373 kali ini agak sedikit berbeda, karena turut dihadiri oleh sejumlah Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Sultra yaitu Kapolda Prov. Sultra (Irjen Pol Merdisyam), Karo. Ops Polda Sultra (Kombes Pol Drs. Budi Wasono), Danrem 143/HO (Kolonel Inf. Jannie Aldrin Siahaan, S.E., M.B.A.) dan Danlanud Haluoleo (Kolonel Pnb. Muzafar, S.Sos., M.M).

Baca Juga:  Pemkab Barru Gelar Rapat Forkopimda Persiapan Pilkada 2024

Pada kesempatan ini Kapolda menyampaikan rasa bangganya bisa onboard di KRI SNU – 373 dan mengungkapkan bahwa ini adalah kesempatan keduanya untuk naik di Kapal Perang Republik Indonesia setelah hampir 29 tahun dan sekaligus bernostalgia dengan Komandan Guskamla Koarmada II, Danrem 143/HO, dan Karo. Ops Polda Sultra yang sama-sama merupakan lulusan Akabri-91.

KRI SNU – 373 yang dikomandani oleh Letkol Laut (P) Aria C.M. Arifin, S.E., M.Tr. Hanla adalah kapal perang TNI AL jenis korvet yang berada dibawah jajaran Satuan Eksorta Koarmada II. Dalam pelayarannya KRI SNU – 373 melaksanakan Operasi “Keris Sakti-20” Gugus Keamanan Laut (Guskamla) Koarmada II yang dipimpin langsung oleh Laksma TNI Rahmat Jayadi (Danguskamla Koarmada II).

Baca Juga:  Bupati Barru Hadiri Gau Malebbi'na Kerukunan Rumpun Keluarga Wija La Massellomo di Saoraja Lapinceng

Setibanya KRI SNU – 373 di dermaga baru Mako Lanal Kendari, Balai Kesehatan Lanal Kendari langsung melaksanakan protokol Covid – 19 dan Rapid Test kepada Komandan Guskamla Koarmada II dan seluruh prajurit untuk mencegah penyebaran Covid – 19.

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU