Kumpulan Ucapan Selamat Hari Ibu 22 Desember, Bagus untuk Status Sosmed

Hari Ibu adalah momen berharga bagi anak-anak untuk mengucapkan rasa terima kasih dan mengungkapkan rasa cinta kepada ibu, juga memberikan bingkisan kado. Meski hal-hal seperti itu dapat dilakukan setiap hari.

Walau kedengaran-nya sederhana, memberi ucapan selamat hari ibu kepada ibu dapat membuat hari-harinya lebih berwarna loh. Kamu bisa mengungkapkan secara langsung maupun lewat media sosial

Ucapan selamat Hari Ibu dapat berisi ucapan terima kasih, doa, dan juga ungkapan kasih sayang. Berikut ini ucapan Selamat Hari Ibu yang dirangkum dari berbagai sumber.

  1. Terima kasih telah menjaga dan merawat kami dengan baik, itu bukanlah hal yang mudah! Kami mencintaimu, ibu. Selamat Hari Ibu!
  2. Semoga hari-hari yang dilewati ibu dihiasi dan dipenuhi rasa bahagia sama halnya yang telah ibu berikan semasa kecil ku, Aku mencintaimu, ibu.
  3. Semua perempuan bisa menjadi seorang ibu, tetapi hanya orang yang spesial yang layak dipanggil “Ibu.” Kamu yang terbaik, ibu! Selamat Hari Ibu.
  4. Ketika kamu melihat ibumu, kamu sedang melihat cinta paling murni yang pernah kamu tahu. – Charley Benetto –
  5. Seorang ibu mampu mengerti diamnya seorang anak.
  6. Tidak ada yang se tulus ciuman seorang ibu. – Saleem Sharma –
  7. Hati seorang ibu itu sangatlah dalam dan di dasar hatinya yang paling dalam, Anda akan selalu menemukan pintu maaf. – Honore de Balzac –
  8. Terima kasih ibu telah menjadi jangkar buat saya di lautan kehidupan yang penuh badai ini. Selamat Hari Ibu.
  9. Lengan seorang ibu terbuat dari kelembutan dan anak-anak tidur nyenyak di dalamnya. – Victor Hugo –
  10. Kata yang paling indah di bibir umat manusia adalah kata ‘Ibu’, dan panggilan yang paling indah adalah ‘Ibuku’. Ini adalah kata yang penuh harapan dan cinta, kata manis dan baik yang keluar dari kedalaman hati. – Khalil Gibran –
  11. Tidak ada beludru yang begitu lembut seperti pangkuan seorang ibu, tidak ada mawar seindah senyumnya, tidak ada jalan yang begitu berbunga-bunga seperti yang tercetak dengan langkah kakinya. – Archibald Thompson –
  12. Seorang ibu adalah dia yang dapat menggantikan semua orang lain tetapi tempatnya tidak dapat diambil oleh orang lain. – Kardinal Mermillod –
  13. Aku sebenarnya tidak tahu caranya melewati hari-hari tanpa ibu di sisiku. Terima kasih sudah jadi support system ku. Selamat hari ibu!
Baca Juga:  Model Rambut Pendek Wanita Sesuai Bentuk Wajah

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU