Kunci jawaban Tema 1 Kelas 5 halaman 87
Ayo Renungkan
Dengan mempelajari kondisi kependudukan dan geografis alam Indonesia, kita makin bangga dan bersyukur menjadi warga negara Indonesia. Sudahkah kamu mencintai bangsamu? Tuliskan sikap dan perilakumu yang menunjukkan bahwa kamu cinta tanah air.
Jawaban disesuaikan dengan sikap dan perilaku yang telah dilakukan oleh adik-adik. Misalkan,
– Membeli produk dalam negeri
– Tidak merusak fasilitas umum
– Mengikuti kegiatan upacara
– Mengikuti perayaan memperingati hari pahlawan
– Memperkenalkan kebudayaan daerah
– Melestarikan tarian dan lagu daerah
– Menghargai kebudayaan daerah lain
Kerja Sama dengan Orang Tua
Mintalah pendapat orang tuamu mengenai perilaku-perilaku orang-orang di wilayah tempat tinggalmu. Adakah perilaku mereka yang tidak sesuai dengan nilai-nilai yang terkandung dalam sila-sila Pancasila?
Jawaban disesuaikan dengan lingkungan tempat tinggal adik-adik. Misalkan,
– Tidak mau menjenguk tetangganya yang sakit
– Melarang orang lain melakukan peribadahan sesuai dengan agamanya
– Minum-minuman keras dan berjudi
– Tidak mau mengikuti kegiatan kerja bakti,
ronda, dan rapat lingkungan
– Suka pamer kekayaan
– Suka Mencuri
– Menganiaya teman
– Melakukan kekerasan dengan senjata tajam