Leg 2 Final Piala AFF 2021, Shin Tae Yong Sarankan Squad Garuda Bermain di Eropa

Jelang lawan Thailand di final leg kedua Piala AFF 2021 (2020), pelatih Shin Tae Yong mendorong pemain Timnas Indonesia bermain di luar negeri seperti yang dilakukan Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman.

Egy Maulana dan Witan Sulaeman adalah dua pemain Timnas Indonesia yang tampil di klub Eropa. Egy menjadi andalan FK Senica di Liga Slovakia, sedangkan Witan di Lechia Gdansk.

Menurut Shin Tae Yong, memiliki karier di luar negeri akan sangat penting bagi pemain Tim Merah Putih.

Janji Setia Shin Tae Yong untuk Timnas Indonesia

Kata Hati Shin Tae Yong: Indonesia Akan Menang Atas Thailand
“Hal ini sangat positif, semoga ini bisa menjadi langkah yang baik bagi Indonesia,” ujar Shin Tae Yong dalam konferensi pers jelang lawan Thailand, Jumat (31/12).

Baca Juga:  Deretan Pemain Keturunan Dijagokan Gabung Timnas Indonesia

Egy Maulana Vikri kini jadi andalan FK Senica di Liga Slovakia. (AP/Suhaimi Abdullah)
Sejumlah rumor transfer muncul melibatkan pemain Tim Merah Putih yang tampil di Piala AFF tahun ini. Dua pemain PSIS Semarang, Alfeandra Dewangga dan Pratama Arhan dikaitkan dengan klub Korea Selatan hingga Eropa. Pratama Arhan disebut diincar Seongnam FC dari Korea Selatan.

Baca Juga:  Surat Terbuka untuk Pelatih Baru Kesebelasan Indonesia Patrick Kluivert

Bermain di luar negeri, disebut Shin Tae Yong, bisa memberikan dampak bagus bagi pemain muda Indonesia.

“Saya berharap pemain ke luar negeri, ke liga Jepang, Korea, atau Eropa, sehingga bisa belajar budaya sepak bola yang secara prestasi sudah maju,” ucap Shin Tae Yong.

“Dengan begitu ada perkembangan untuk sepak bola Indonesia,” kata Shin Tae Yong menambahkan.

- Iklan -

Timnas Indonesia melawan Thailand pada leg kedua final Piala AFF 2021 di Stadion Nasional, Singapura, Sabtu (1/1). Pada leg pertama, Indonesia kala 0-4 dari Thailand.

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU