Bone, FAJARPENDIDIKAN.co.id- Mahasiswa Kuliah Kerja Lapangan dan Profesi Daring (KKLP-DR ) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Bone diwanti-wanti agar senantiasa menjaga nama baik kampus.
Hal tersebut disampaikan Dekan Fakultas Tarbiyah Dr. Wardana, M.Pd. saat melepas peserta KKLP-DR secara virtual, Kamis 1 Oktober 2020.
“Sebagai Duta Kampus Anakda hendaknya Senantiasa menjaga nama baik Institusi, profesional, berakhlaqul karimah, unggul dan humanis dalam melaksanakan pengabdian kepada masyarakat,”ungkanya
Diketahui, sebanyak 561 mahasiswa yang dilepas akan ditempatkan pada 65 titik lokasi yang tersebar di Kecamatan Tanete Riattang, Tanete Riattang Barat, Tanete Riattang Timur, Palakka, Barebbo, Cina dan Awangpone.
Reporter: Abustan