Link Live Streaming, Prediksi dan Preview Liverpool Vs Ac Milan

Jika bisa menang, AC Milan, tetap menggantungkan nasib dari hasil FC Porto kontra Atletico Madrid. Ketiga klub tersebut masih mempunyai kans untuk mendampingi Liverpool, yang sudah menjadi juara Grup B.

Di klasemen FC Porto menduduki peringkat kedua dengan raihan lima poin. Sedangkan AC Milan di posisi ketiga dan Atletico Madrid, tepat berada di bawahnya mengoleksi angka serupa empat.

Keadaan tersebut membuat AC Milan, bakal tampil mati-matian untuk meraih kemenangan. Pasukan Stefano Pioli tersebut tak mau tersisih di Liga Champions musim ini.

Live Streaming AC Milan vs Liverpool

Laga lanjutan Grup B Liga Champions 2021/22 antara AC Milan dan Liverpool akan disiarkan Rabu (8/12) dini hari, pukul 03.00 WIB, di SCTC serta melalui layanan streaming Vidio.

Simak jadwal TV selengkapnya di sini.

Stasiun TV SCTV
LIVE streaming Vidio

Kapan Pertandingan AC Milan vs Liverpool?

Pertandingan AC Milan vs Liverpool
Tanggal Rabu, 8 Desember 2021
Kick-off 03.00 WIB
Stadion San Siro
Baca Juga:  AFF 2024 Jadi Bagian Penting Timnas Indonesia

 

Prediksi Skuad AC Milan

Lini depan AC Milan, bisa dipastikan mengandalkan Zlatan Ibrahimovic. Sosok berusia 40 tahun tersebut bakal mendapat dukungan dari Alexis Saelemaekers, Brahim Diaz, dan Rade Krunic.

Barisan belakang AC Milan, akan dihuni kuartet Alessandro Florenzi, Fikayo Tomori, Alessio Romagnoli, dan Theo Hernandez. Keempat pemain tersebut bahu-membahu agar gawang Mike Maignan, tidak kebobolan.

Posisi AC Milan (4-2-3-1)
Kiper Maignan

Belakang Florenzi, Tomori, Romagnoli, Theo Hernandez
Tengah Tonali, Kessie; Saelmaekers, Brahim Diaz, Leao
Depan Ibrahimovic

Prediksi Skuad Liverpool

Liverpool, yang sudah menggenggam tiket 16 besar, bakal melakukan rotasi pemain. Sejumlah bintang The Reds, seperti Trent Alexander-Arnold, Virgil van Dijk, Sadio Mane, hingga Mohamed Salah, kemungkinan dicadangkan.

- Iklan -

Kemungkinan besar Liverpool, memasang pemain muda seperti Conor Bradley, dan Ibrahima Konate. Sosok senior macam Alex Oxlade-Chamberlain, Naby Keita, Takumi Minamino, dan Divock Origi, mungkin juga dipasang.

Posisi Liverpool (4-3-3)
Kiper Alisson
Belakang Bradley, Ibrahima, Gomez, Tsimikas
Tengah Morton, Naby Keita, Henderson
Depan Oxlade-Chamberlain, Minamino, Origi
Baca Juga:  Pemain Terbaik AFF Futsal 2024, Wendy Brian Ick: Berkat Jasa Ibu

Preview

Sadar harus meraih kemenangan pelatih AC Milan Stefano Pioli, meminta pasukannya bermain efisien. Setiap peluang yang didapatkan harus dimanfaatkan untuk menjebol gawang Liverpool.

Pioli, juga sudah mempelajari kelebihan dan kelemahan Liverpool. Strategi jitu disiapkannya untuk meredam agresivitas klub yang berkandang di Stadion Anfield tersebut.

“Liverpool memiliki banyak kecepatan dan kualitas di lini depan, mereka sangat bagus dalam bermain ke depan. Kami harus sangat berhati-hati dan membuat pilihan tim yang baik,” kata Pioli.

“Kami hanya memiliki satu kesempatan dan kami harus mempertaruhkan semuanya besok. Saya yakin kami bisa lolos karena kami menginginkannya, kami telah menciptakan kemungkinan ini,” Pioli menambahkan.

Sementara juru formasi Liverpool, Jurgen Klopp, menjamin rotasi pemain dilakukan di laga kontra AC Milan. Namun, ia menyatakan tidak akan memberikan kemenangan mudah untuk Franck Kessie dan kawan-kawan.

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU