Semarak HUT ke-78 RI di Kecamatan Ulaweng Kabupaten Bone disemarakkan dengan berbagai lomba. Diantaranya, lomba kampung merdeka dan aksi pembentangan bendera merah putih sepanjang 78 meter di lapangan Taccipi, Kamis (27/8). Pembetangan bendera ini dalam rangka menyemarakkan HUT ke-78 RI di wilayahnya.
Camat Ulaweng, Andi Padauleng mengatakan, lomba kampung merdeka dan pembentangan bendera merah putih sepanjang 78 meter merupakan wujud kebersamaan semua elemen dalam menyemarakkan HUT RI di Ulaweng. Pembentangan bendera ini diinisasi oleh perangkat desa.
“Ini (pembentangan bendera) murni dari Asosiasi Perangkat Desa se-Kecamatan Ulaweng, yang menyumbang,” ungkap Andi Padauleng kepada wartawan, Kamis (17/8).
“Dan lomba kampung merdeka ini juga dari partisipasi masyarakat (atau semua elemen se-Ulaweng), seperti di Kelurahan Cinnong masyarakat berpartisipasi dalam menyemarakkan HUT RI,” lanjutnya.
Lebih lanjut ia menjelaskan, aspek penilaian dalam lomba kampung merdeka, diantaranya yang pokok seperti pemasangan umbul-umbul, kebersihan, pagar, gapura hingga keunikan lainnya yang meliputi lampu dan hiasan di desa tersebut.
“Dan yang terpenting partisipasi masyarakatnya dalam menyemarakkan HUT RI ini. Kebersamaan kita, itu yang utama,” lanjutnya.
Selain lombat tersebut, lanjutnya, juga telah digelar lomba senam jantung sehat yang melibatkan berbagai elemen masyarakat di desa. Lomba ini selain kampanye kesehatan, juga mendorong kebersamaan dalam menyemarakkan HUT RI.
“Lomba senam jantung sehat ada beberapa desa tak ikut, karena (mungkin) komposisi pesertanya tidak memenuhi. Mungkin juga karena pandangan bahwa peserta senam harus perempuan, padahal tidak. Semua butuh sehat,” ungkapnya.
Informasi dihimpun, selain lomba tersebut, semarak HUT RI di Kecamatan Ulaweng juga digelar lomba masak antarkades, penyuluhan stunting, lomba keagamaan, gerak jalan indah antarsekolah, dan gerak jalan anti mager tingkat TK. Selain itu juga digelar berbagai lomba di Desa Manurunge dan Kelurahan Cinnong. (*)