Takalar, FAJARPENDIDIKAN.co.id – Salah satu permasalahan yang ditemukan di Desa Lassang adalah tingginya masyarakat yang menderita Hipertensi. Salah satu faktornya yaitu, kurangnya aktivitas fisik masyarakat.
Maka dari itu, Mahasiswa PBL Posko 1 dan 2 FKM Unhas mengkampanyekan hidup sehat dengan senam cegah hipertensi.
Kegiatan senam ini dihadiri warga dari berbagai kalangan mulai dari anak-anak, remaja, ibu rumah tangga, dan lansia.
Pelaksanaan kegiatan ini didukung penuh oleh pemerintah desa dan kader kesehatan setempat yang ikut menginformasikan dan mengarahkan seluruh masyarakat untuk hadir dalam kegiatan ini.
Sebagai Koordinator Desa Lassang dalam PBL 2 ini, Hasdar dari Departemen Kesehatan Lingkungan FKM Unhas sangat berterima kasih kepada semua pihak.
“Kami sangat berterima kasih kepada pemerintah desa, kader kesehatan, teman-teman posko 1 dan 2, supervisor serta seluruh masyarakat yang terlibat dalam kegiatan ini,” ungkap Hasdar.
Hasdar berharap semoga dengan kampanye hidup sehat dan senam cegah hipertensi, Masyarakat Desa Lassang lebih giat melakukan aktivitas fisik termasuk dengan senam sehat.(*/FP)