Mahasiswa PKIP FKM Unhas Beri Pelatihan KAP dan Emo Demo untuk Peningkatan Penurunan Stunting

“Semoga apa yang disampaikan oleh adik-adik mahasiswa nantinya kepada kader kesehatan dapat diterapkan di desa kita dan bisa berdampak baik untuk penurunan angka stunting khususnya di daerah kita ini,” ujar Kepala Desa Salukanan, Takdir S.p dalam sambutannya.

Sejauh ini, Kabupaten Enrekang tercatat sebagai salah satu dari 4 daerah dengan angka stunting tertinggi di Sulawesi Selatan yakni mencapai angka 39%.

Baca Juga:  GenBI Sulawesi Selatan Gelar Seminar “Boost Your Future” untuk Persiapkan Anggota Hadapi Dunia Kerja

Komunikasi Antarpribadi (KAP) dan Emotional Demonstration (Emo Demo) diketahui sebagai metode yang efektif dalam mencapai perubahan perilaku dalam masyarakat.

Diharapkan materi-materi yang disampaikan dapat dimanfaatkan secara tepat oleh kader kesehatan setempat dalam membantu penurunan angka stunting di Desa Salukanan khususnya dan Kabupaten Enrekang umumnya.

Baca Juga:  Pekerja Tambang Raih Magister Ilmu Pemerintahan di Unpacti Makassar

Di akhir kegiatan, tim mahasiswa yang diwakili oleh Muh. Arsyad Rahman SKM., M.Kes, Nasrah SKM., M.Kes, dan Rizky Chaeraty Syam SKM., M.Kes selaku dosen pembimbing menyerahkan perlengkapan Emo Demo kepada perwakilan kader kesehatan sebagai alat bantu dalam pelaksanaan Emo Demo oleh kader kesehatan nantinya.

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU