Mahasiswa Tingkat Akhir Departemen Epidemiologi FKM Unhas Menjalani Program Magang

Mahasiswa semester akhir Departemen Epidemiologi Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Hasanuddin (FKM Unhas) mengikuti kegiatan magang yang merupakan salah satu mata kuliah dan rangkaian akhir menuju pencapaian gelar sarjana.

Untuk melengkapi kemampuan mahasiswa dengan pengalaman praktis di lapangan, Program Studi Ilmu Kesehatan Masyarakat mengembangkan program magang di instansi yang terkait dengan kesehatan baik instansi pemerintah, swasta, maupun lembaga swadaya masyarakat (LSM).

Mahasiswa dapat menimba pelajaran praktis dari lapangan dan membandingkan ilmu yang diperoleh dengan dunia kerja yang sesungguhnya.

Sehingga dapat mempersiapkan diri dalam menghadapi kompetisi pendidikan.

Terdapat 34 mahasiswa yang terbagi dalam enam instansi, yaitu Balai Teknik Kesehatan Lingkungan dan Pengendalian Penyakit Kelas I Makassar;

Kantor Kesehatan Pelabuhan Kota Makassar, Dinas Kesehatan Provinsi Sulawesi Selatan;

Dinas Kesehatan Kota Makassar, Badan Narkotika Nasional Provinsi Sulawesi Selatan, dan Rumah Sakit Pendidikan Universitas Hasanuddin.

Sebelum pelaksanaan magang mahasiswa diberi pembekalan materi oleh penanggung jawab mata kuliah magang, terutama mengenai jadwal magang, kompetensi yang dapat diperoleh dan kegiatan-kegiatan yang bisa dilakukan di tempat magang.

Baca Juga:  Peran Teknologi dalam Pengujian Obat: Membuka Era Baru Farmasi Modern

Kegiatan magang dimulai pada tanggal 18 September – 21 Oktober 2022, sekitar 25 hari kerja mahasiswa menjalani keseharian di tempat magang, ikut serta dalam kegiatan instansi masing-masing.

- Iklan -

Departemen Epidemiologi FKM Unhas.[Foto: FKM Unhas]
Salah satu kegiatan yang dilakukan mahasiswa magang yaitu input data kasus penyakit malaria, diare, kecacingan, dan DBD.

Analisis serta interpretasi data kajian BTKLPP Kelas I Makassar.

Inspeksi kapal di pelabuhan dan registrasi penumpang pesawat.

Turut serta dalam kegiatan lapangan Dinas Kesehatan di Toraja Utara untuk meningkatkan capaian imunisasi campak dan rubella.

Terlibat dalam kegiatan pemusnahan narkotika.

Membuat dashboard dan pemetaan kualitas air bersih dan air minum di beberapa provinsi di Sulawesi.

Registrasi sampel Covid-19 dan melihat proses pengujian sampel hingga tahap PCR.

Serta masih banyak berbagai kegiatan lainnya di tiap instansi yang dilakukan oleh mahasiswa magang.

Mahasiswa merasa benar-benar terbantu dengan pelaksanaan magang ini karena dapat saling bertukar informasi dengan pegawai instansi yang sudah berpengalaman di lapangan, ikut serta melakukan kegiatan surveilans Epidemiologi sehingga kompetensi-kompetensi lulusan kesehatan masyarakat dapat diperoleh satu per satu.

Baca Juga:  Mengupas Jurusan Farmasi: Dari Kimia hingga Teknologi Obat Modern

Dengan adanya Kegiatan Magang diharapkan dapat membantu pencapaian Sustainable Development Goals (SDGs) yang merupakan suatu rencana aksi global yang disepakati oleh para pemimpin dunia, termasuk Indonesia.

Terima kasih disampaikan kepada seluruh pimpinan instansi tempat magang beserta seluruh staff yang telah menerima dan sharing knowledge memberikan pengalaman terbaik terkait dunia kerja kepada mahasiswa magang.

Terima kasih juga kepada seluruh dosen Departemen Epidemiologi atas bantuan dan bimbingannya sehingga mahasiswa dapat melaksanakan magang dengan baik.

Akhir dari mata kuliah Magang Epidemiologi ini ditandai dengan pelaksanaan seminar akhir di Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Hasanuddin pada hari Selasa, 1 November 2022.

Selamat kepada seluruh mahasiswa yang telah menyelesaikan program magangnya semoga bermanfaat dan sampai jumpa di dunia kerja sesungguhnya.

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU