Makassar Miliki Ensiklopedia Kesusastraan Daerah

FAJARPENDIDIKAN.co.id – “Buku Ensiklopedia Kesusastraan Daerah masih langka padahal sangat penting untuk referensi bagi kita semua khususnya generasi muda tentang sastra daerahnya sendiri,” ungkap penulis, Dr. Suradi Yasil, M.Si dalam kegiatan Bedah Buku Terbitan Daerah Kota Makassar Tahun 2020 “Ensiklopedia Kesusastraan Daerah: Bugis, Makassar, Mandar, Toraja, Massenrempulu” yang diselenggarakan oleh Dinas Perpustakaan Kota Makassar di Hotel Golden Tulip Essential Makassar, Kamis (22/10).

Kegiatan yang diikuti puluhan peserta dari unsur SKPD, penulis, penerbit, mahasiswa, komunitas dan masyarakat umum itu dibuka secara resmi oleh Kepala Dinas Perpustakaan Kota Makassar, Andi Siswanta A. Attas dengan menerapkan protokol Kesehatan.

Baca Juga:  Siswa SMPN 2 Sengkang Raih Juara 2 Lomba Vlog “Stop Perkawinan Anak”

Hadir juga dalam kegiatan tersebut seluruh Kepala Bidang, Kepala Seksi dan Pustakawan Dinas Perpustakaan Kota Makassar serta dari Kepala Bidang Perpustakaan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Sulawesi Selatan.

Kepala Dinas Perpustakaan Kota Makassar dalam sambutannya sangat mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan oleh Bidang Layanan, Alih Media dan Teknologi Informasi.

“Dinas Perpustakaan Kota Makassar setiap tahunnya memberikan apresiasi kepada penulis dengan kegiatan bedah buku khususnya yang bernilai kearifan lokal sebagai upaya melestarikan khazanah karya cipta manusia. Buku yang dibedah telah melalui proses seleksi dan tentunya buku tersebut telah diserahkan kepada Dinas Perpustakaan Kota Makassar,” ungkap Kepala Dinas Perpustakaan Kota Makassar, Andi Siswanta A. Attas dalam sambutannya.

Baca Juga:  Siswa SMPN 2 Sengkang Raih Juara 2 Lomba Vlog “Stop Perkawinan Anak”

Bedah Buku diawali dengan penampilan pertunjukan syair yang dibawakan oleh salah satu pendongeng dari tim Dongkel Perpusling, Muliadi AbdMunir Hustim.

Kemudian dilanjutkan dengan bedah buku yang dipandu oleh moderator, Madia Gaddafi yang juga tim Dongkel Perpusling dan seorang penulis buku cerita daerah. Hadir sebagai pembedah seorang penulis dan sastrawan, Muhammad Amir Jaya.

Pembedah sangat mengapresiasi isi buku dan kualitas cetakan buku yang sesuai standar. Ia berharap buku ini bisa dicetak secara masif dan menjadi buku referensi di perpustakaan termasuk di perpustakaan sekolah.

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU