Makassar, FAJARPENDIDIKAN.co.id – Menjelang HUT Kemerdekaan RI Ke-75 tahun 2020, Komandan Pangkalan Utama Angkatan Laut (Lantamal) VI Laksamana Pertama (Laksma) TNI Dr. Benny Sukandari, S.E., M.M., CHRMP bersama personel melaksanakan Doa dan Dzikir bersama bertempat di Masjid Jamiatul Bahari Mako Lantamal VI, Minggu malam (16/08/2020).
Kegiatan ini merupakan kegiatan perdana yang dihadiri oleh Laksma TNI Benny Sukandari karena baru saja menjabat sebagai Danlantamal VI yang baru menggantikan Laksma TNI Hanarko Djodi Pamungkas yang diserah terimakan pada hari Jum’at tanggal 14 Agustus 2020 kemarin di Koarmada II Surabaya.
Pelaksanaan pun berjalan dengan khidmat di malam menjelang HUT Kemerdekaan RI Ke-75 ini, nampak para personel Lantamal VI mendengarkan pembacaan ayat suci Al Qur’an Surah Ar-Rahman yang dibawakan oleh Serda Mar Gunadi dan mengikuti alunan Zikir Tahlil, Tahmid, Istighfar, Takbir oleh Pengda Tk. I III/b Budi Utomo, S.E., serta doa AKRS yang dipimpin langsung oleh Letkol Laut (KH) Drs. Muh. As’ad M. Mar. Pol.,
Menurut Kadispen Lantamal VI Kapten Laut (KH) Suparman Sulo, kegiatan ini merupakan suatu bentuk rasa syukur atas kemerdekaan yang telah di capai atas perjuangan para pahlawan yang telah gugur di medan perang melawan para penjajah.
“Perjuangan dalam merebut kembali kemerdekaan oleh para pahlawan merupakan perjuangan yang tanpa henti sampai darah titik penghabisan dan rela berkorban demi kejayaan Bangsa Indonesia, oleh karen itu sebagai penerus perjuangannya kita harus menghargai dengan meneruskan kemerdekaan ini dengan mempertahankan serta mengisinya dengan berbagai prestasi yang dapat membanggakan bagi Bangsa Indonesia”, ujarnya.
” Doa dan Dzikir bersama ini merupakan acara yang pertama yang diikuti oleh Danlantamal VI yang baru, harapan kedepan mudah-mudahan ini merupakan awal yang bagus bagi kepemimpinan Laksma TNI Benny Sukandari untuk membawa Lantamal VI lebih baik lagi serta menjalankan tugas-tugas pokok kedepan dengan lebih baik lagi”, tambahnya.
Hadir dalam acara ini, Wadan Lantamal VI Kolenel Laut (P) Baroyo Eko Basuki, S.H., M.M., beserta para pejabat Lantamal VI lainnya.