Beranda blog Halaman 19

Upacara di Barru Berlangsung Khidmat, Wakil Bupati Tekankan Disiplin dan Pelayanan Publik

0

BARRU – Suasana khidmat menyelimuti Halaman Kantor Bupati Barru, Senin (24/2/2025), saat upacara pengibaran bendera digelar. Wakil Bupati Barru bertindak sebagai inspektur upacara yang diikuti oleh jajaran pejabat dan Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Barru.

Upacara tersebut turut dihadiri Plh. Sekda Barru, staf ahli, asisten Setda, pimpinan OPD, camat, lurah, kepala desa, serta kepala sekolah tingkat TK/PAUD, SD, dan SMP. Selain itu, para kepala puskesmas serta ASN dari berbagai OPD, kantor kecamatan, dan kelurahan di Kecamatan Barru juga hadir dengan disiplin dan kebersamaan.

Dalam amanatnya, Wakil Bupati Barru menyampaikan apresiasi kepada mantan Bupati dan Wakil Bupati Barru periode 2016-2021, Ir. H. Suardi Saleh, M.Si., dan Aska Mappe, atas dedikasi mereka dalam memajukan daerah. Ia menegaskan bahwa di bawah kepemimpinan Bupati Barru saat ini, A. Ina Kartika Sari, pembangunan daerah akan berorientasi pada visi Barru Berkeadilan, Barru Maju Berkelanjutan, dan Insya Allah Barru Sejahtera Lebih Cepat.

“Kami ingin memastikan seluruh ASN memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat tanpa diskriminasi. Dari tingkat RT hingga kepala perangkat daerah, semua harus bekerja maksimal. Jika ada yang tidak siap untuk perubahan, lebih baik menyingkir,” tegasnya.

Wakil Bupati juga menekankan pentingnya disiplin bagi ASN serta mengajak seluruh aparatur untuk menghormati hasil Pilkada. “Tidak ada lagi nomor satu, dua, atau tiga. Sekarang kita satu, bersama mengikuti irama kepemimpinan Ibu Bupati,” ujarnya penuh semangat.

Dalam upaya menjaga transparansi keuangan daerah, Wakil Bupati menginstruksikan agar tidak ada pengeluaran anggaran atau proses pelelangan sebelum Bupati kembali dari kegiatan retret di Magelang. Ia menugaskan PBJ dan Inspektorat untuk memastikan penggunaan anggaran yang bijak dan sesuai aturan.

Selain itu, dalam kesempatan tersebut, Wakil Bupati membacakan Surat Edaran Bupati Barru Nomor 07 Tahun 2025 yang menekankan pentingnya salat berjamaah di awal waktu serta peningkatan kegiatan keagamaan. Ia juga menginstruksikan seluruh SKPD untuk menggalakkan kerja bakti, menjaga kebersihan lingkungan, serta memperbaiki pencahayaan di area kantor dan Alun-Alun agar semakin nyaman bagi masyarakat.

Menjelang Ramadan, Wakil Bupati menyampaikan permohonan maaf kepada ASN dan masyarakat serta mengajak semua pihak menyambut bulan suci dengan hati yang bersih dan penuh persiapan.

Upacara berlangsung tertib dan lancar, mencerminkan semangat baru dalam pemerintahan Kabupaten Barru.

Kelas Kepenulisan Bersama Institute Angkatan 7 Angkat Tema Merayakan Kata dan Keberagaman

0

Untuk ketujuh kalinya, Bersama Institute for Interfaith Encounter and Religious Literacy kembali melaksanakan kelas kepenulisan dengan tema; Merayakan Kata dan Keberagaman.

Kata dan Keberagaman diangkat sebagai tema utama karena tema ini dianggap sangat relevan dengan realitas sosial masyarakat yang dewasa ini mulai melupakan tradisi bermain kata (menulis) dan tidak menyadari makna keberagaman.

Kelas kepenulisan yang bertempat di Obia Cafe dan Eatery ini sengaja didesain dalam kelompok kecil sehingga para mahasiswa bisa lebih fokus dalam belajar dan mempraktekkan apa yang dipelajarinya.

Seperti kelas-kelas sebelumnya, kelas ini diikuti oleh anak-anak muda dari program studi yang berbeda. Melalui kelas ini, para mahasiswa dikenalkan tentang langkah-langkah menulis opini dan kenapa mereka harus belajar menulis.

Tradisi menuliskan gagasan masih dianggap penting karena menulis bukan hanya tentang merangkai kata namun juga mengajari seseorang untuk berfikir secara terstruktur.

Hasil dalam kelas kepenulisan ini diharapkan dapat menembus kolom opini media massa yang berada di Makassar sekaligus dapat menjadi penyemangat agar tradisi literasi tetap terus diperjuangkan. (*)

Dua Warga Sigi Dibacok Pemabuk, Polisi Amankan Pelaku

0

SIGI – Seorang pemuda berinisial MF (32), warga Desa Bora, Kecamatan Sigi Kota, Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah, ditangkap polisi usai melakukan penganiayaan terhadap dua orang warga dalam kondisi mabuk. Pelaku diamankan oleh Polres Sigi dengan bantuan Polres Palolo pada Jumat (21/2/2025).

Kasi Humas Polres Sigi, Iptu Nuim Hayat, mengungkapkan bahwa insiden penganiayaan terjadi di Desa Petimbe, Kecamatan Palopo, pada Kamis (20/2/2025) dini hari. Akibat serangan dengan senjata tajam, korban berinisial FA mengalami luka di bagian kepala, punggung, dan tangan, sementara korban MH mengalami luka di tangan dan telah mendapatkan perawatan di Puskesmas Palolo.

“Pelaku diduga dalam kondisi mabuk saat melakukan aksi penganiayaan. Setelah dilakukan negosiasi, MF akhirnya menyerahkan diri kepada anggota Satuan Reserse Kriminal Polres Palolo, Brigpol Baharuddin, dan selanjutnya diserahkan ke Polres Sigi,” ujar Iptu Nuim Hayat dalam keterangannya, Sabtu (22/2/2025).

Ia menjelaskan bahwa peristiwa ini bermula ketika pelaku menegur kedua korban yang melintas di jalan Desa Ampera menggunakan sepeda motor dan meminta mereka untuk memperlambat laju kendaraan. Namun, korban merasa tidak terima dan sempat mengajak pelaku berduel.

“Saat kedua korban meninggalkan lokasi, pelaku ternyata membuntuti mereka menggunakan sepeda motor, lalu langsung menyerang dengan senjata tajam,” tambahnya.

Saat ini, pelaku MF beserta barang bukti sebilah pisau telah diamankan di Polres Sigi untuk proses hukum lebih lanjut.

“Kami mengimbau masyarakat, terutama keluarga korban, agar tidak melakukan tindakan balasan dan mempercayakan penanganan kasus ini kepada pihak kepolisian,” tutup Iptu Nuim.(RN)

Polisi Tangkap 17 Pengedar dan Pengguna Narkoba di Morowali Utara

0

MORUT – Dalam dua bulan terakhir, Kepolisian Resor (Polres) Morowali Utara berhasil mengungkap jaringan peredaran narkoba dan mengamankan 17 pelaku, terdiri dari pengedar dan pengguna. Dari pengungkapan tersebut, polisi menyita barang bukti narkotika jenis sabu seberat 85,88 gram.

Kasus terbaru terjadi pada Jumat (21/2/2025), di mana polisi menangkap seorang pengedar berinisial KMR (34) di Desa Bungkintimbe, Kecamatan Petasia Timur, Kabupaten Morowali Utara. Dari tangan tersangka, petugas menyita sabu seberat 48,37 gram.

Kabag SDM Polres Morowali Utara, Kompol Marthen Ratu, mengungkapkan bahwa pengungkapan kasus ini berawal dari informasi masyarakat. “Pelaku membeli sabu dari seseorang berinisial A yang berdomisili di Parepare, Sulawesi Selatan. Narkotika tersebut diambil di Desa Taripa, Kabupaten Poso, Sulawesi Tengah, dalam dua paket dengan berat total sekitar 100 gram,” ujarnya dalam siaran pers, Sabtu (22/2/2025).

Kompol Marthen menambahkan, sabu tersebut dijual kembali dengan harga Rp1,3 juta per gram. Dari total 100 gram yang diperoleh, sebanyak 40 gram telah beredar di Kabupaten Morowali Utara, sementara sisanya 48,37 gram diamankan sebagai barang bukti.

Lebih lanjut, ia menegaskan bahwa pengungkapan ini merupakan bagian dari upaya kepolisian dalam mendukung program Asta Cita Presiden Prabowo, khususnya dalam pemberantasan peredaran gelap narkotika.

“Tersangka dijerat Pasal 114 ayat (1) dan Pasal 112 ayat (2) Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika. Ancaman hukumannya adalah penjara seumur hidup atau paling singkat 5 tahun dan paling lama 20 tahun, serta denda minimal Rp1 miliar dan maksimal Rp10 miliar,” jelasnya.

Pihak kepolisian mengimbau masyarakat untuk terus berperan aktif dalam memberikan informasi guna memberantas peredaran narkoba di wilayah Morowali Utara.(RN)

Ratusan Siswa SMAN 15 Bone Antusias Ikuti Program BRUS KUA Ulaweng

0

BONE – Ratusan siswa SMAN 15 Bone antusias mengikuti Bimbingan Remaja Usia Sekolah (BRUS) yang digelar Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Ulaweng, Kabupaten Bone, pada Jumat (21/2/2025). Program ini bertujuan mencegah pernikahan anak di bawah usia 19 tahun, sejalan dengan amanat Undang-Undang Nomor 16 Tahun 2019 yang merevisi Undang-Undang Nomor 1 Tahun 1974 tentang Usia Nikah.

Kepala KUA Ulaweng, H. Muhammad Saleh, menegaskan komitmen pihaknya dalam menyelenggarakan BRUS di tingkat SMP dan SMA sederajat. Ia menyebutkan, program ini telah berjalan secara nasional sejak 2022 dan menjadi agenda rutin KUA di berbagai kecamatan.

“Melalui bimbingan ini, kami ingin membentuk karakter generasi muda yang cerdas, berakhlak, dan berkepribadian baik serta mencegah pernikahan dini,” ujarnya.

Program BRUS kali ini turut dipantau oleh tim SIP-PEKA Bone, yang merupakan bagian dari strategi pencegahan pernikahan anak di bawah pengawasan Bappenas Bone. Pemantauan dilakukan saat sesi materi yang disampaikan Fasilitator BRUS Kemenag Bone, Fatma Utami Jauharoh.

Antusiasme peserta semakin meningkat saat sesi interaktif berlangsung. Di akhir kegiatan, seluruh siswa bersama fasilitator mendokumentasikan kebersamaan mereka dengan meneriakkan yel-yel semangat.

Materi BRUS mencakup berbagai aspek penting, seperti mengenali potensi diri, menghadapi tantangan remaja masa kini, bahaya pernikahan anak dan kehamilan tidak diinginkan, hingga konsep remaja Qur’ani. Program ini diharapkan mampu meningkatkan kesadaran remaja terhadap pentingnya pendidikan, membentuk karakter positif, serta mendorong mereka untuk merencanakan masa depan yang lebih baik.

Kapolres Bone Buka Perkemahan Terpadu PKS, Ingatkan Pelajar Jadi Pelopor Tertib Lalu Lintas

0

BONE – Kapolres Bone AKBP Erwin Syah membuka secara resmi Perkemahan Terpadu Patroli Keamanan Sekolah (PKS) tingkat SMP/MTS dan SMA/SMK/MA se-Kabupaten Bone di Lapangan Sepak Bola Desa Bakke, Kecamatan Barebbo.

Dalam amanatnya, Kapolres menegaskan bahwa kegiatan ini bukan sekadar perkemahan biasa, melainkan bagian dari pembinaan karakter generasi muda, khususnya dalam disiplin berlalu lintas dan keselamatan di jalan raya.

“PKS memiliki peran strategis dalam membentuk pelajar yang sadar akan aturan lalu lintas, disiplin, bertanggung jawab, serta memiliki jiwa kepemimpinan. Sebagai bagian dari pembinaan Satuan Lalu Lintas Polres Bone, mereka diharapkan menjadi contoh dalam membangun budaya tertib berlalu lintas,” ujarnya, Kamis (20/2/2025).

PKS Resor Bone merupakan induk dari seluruh PKS yang ada di Kabupaten Bone. Dengan adanya organisasi ini, seluruh anggotanya diharapkan menjadi panutan dalam menciptakan lingkungan sekolah yang tertib berlalu lintas serta menularkan kebiasaan positif kepada masyarakat.

Antusiasme Tinggi, 1.461 Peserta Ikut Perkemahan

Kapolres Bone mengapresiasi tingginya antusiasme peserta dalam perkemahan ini. Sebanyak 39 sekolah ambil bagian, terdiri dari 29 SMA/SMK/MA dan 10 SMP/MTS, dengan total peserta mencapai 1.461 orang.

“Ini menunjukkan besarnya perhatian berbagai pihak, baik dari sekolah, tenaga pendidik, maupun siswa-siswi dalam upaya membangun budaya keselamatan berlalu lintas,” ungkapnya.

Perkemahan ini juga bertepatan dengan pelaksanaan Operasi Keselamatan 2025, yang berlangsung serentak di seluruh Indonesia. Operasi ini bertujuan meningkatkan kesadaran masyarakat dalam berlalu lintas, menekan angka kecelakaan, serta menciptakan kondisi lalu lintas yang lebih aman dan tertib.

Sebagai bagian dari PKS, para peserta diharapkan mendukung suksesnya operasi ini dengan menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas di lingkungan sekolah masing-masing.

Kapolres: Hindari Berkendara Ugal-Ugalan dan Tanpa SIM

Kapolres Bone juga mengingatkan pentingnya disiplin dalam berlalu lintas, seperti menggunakan helm saat berkendara, menaati rambu-rambu lalu lintas, serta tidak mengendarai kendaraan jika belum memiliki Surat Izin Mengemudi (SIM).

“Data menunjukkan bahwa angka kecelakaan yang melibatkan pelajar masih cukup tinggi. Banyak di antaranya disebabkan kurangnya pemahaman aturan lalu lintas, sikap ugal-ugalan, serta berkendara tanpa memiliki SIM. Saya berharap melalui kegiatan ini, kalian semua semakin sadar akan pentingnya keselamatan di jalan,” tegasnya.

Ia juga menyampaikan apresiasi kepada panitia penyelenggara dan pengurus PKS Resor Bone yang telah bekerja keras dalam mempersiapkan kegiatan ini, serta kepada para pembina, pelatih, dan guru pendamping yang telah membimbing peserta.

Hadir dalam kegiatan ini, Dandim 1407 Bone Letkol Inf Muh. Rezky Hidayat Djohar, Kepala Jasa Raharja Bone, Kasat Lantas Bone AKP Musmulyadi, Kasat Intelkam AKP Sapriadi, Kasi Propam IPTU Riad, Kasi Humas IPTU Rayendra, Kapolsek Barebbo IPTU Dody, dan Danramil Barebbo.

Usai Dilantik, Bupati Bone Andi Asman Sulaiman Langsung Tancap Gas

0

BONE – Baru sehari dilantik, Bupati Bone H. Andi Asman Sulaiman langsung bergerak cepat. Di sela perjalanannya menuju Magelang menggunakan KRL, ia menyempatkan diri menyiapkan perangkat Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk mendukung percepatan program kerja.

“Sambil perjalanan ke Magelang, saya juga berkoordinasi melalui telepon untuk persiapan rapat perdana jajaran Pemda Bone yang digelar secara virtual,” ujar Bupati Bone, Kamis (20/2/2025).

Rapat virtual tersebut telah dijadwalkan Pemerintah Kabupaten Bone pada Jumat (21/2/2025) pukul 08.00 WITA. Menurut Andi Asman, rapat daring ini menjadi langkah efisien dalam perencanaan pemerintahan.

“Rapat besok jam 08.00 WITA dilakukan secara virtual. Selain efektif, ini juga menghemat biaya,” tambahnya.

Langkah Cepat Sejak Hari Pertama

Setelah resmi menjabat, Andi Asman langsung memimpin rapat perdana bersama jajaran OPD di sebuah kafe di Hotel Borobudur. Dalam kesempatan itu, ia menegaskan agar seluruh OPD segera bekerja menjalankan program prioritas yang telah dirancang.

“Saya ingin setelah kembali nanti, semua langsung bergerak. Tinggalkan pola lama, terutama yang membuat birokrasi berbelit-belit,” tegasnya.

Bupati juga menekankan pentingnya kerja yang terukur dan terarah bagi seluruh OPD guna memastikan efektivitas program pemerintahan ke depan.

Agenda Padat Bupati Bone

Sepulang dari Magelang, Bupati Andi Asman tidak langsung menuju rumah jabatan. Ia terlebih dahulu akan berziarah ke makam orang tuanya di Bakungnge, Desa Mappesangka, Kecamatan Ponre.

Setelah itu, ia dijadwalkan menghadiri kegiatan tanam perdana jagung di lahan seluas 120 hektare milik Pabrik Gula Camming.

Agenda bupati berlanjut pada 1 Maret dengan menggelar buka puasa bersama di Bakungnge. Kemudian, pada 2 Maret, ia akan bertolak ke Kota Watampone untuk menghadiri tanam perdana di Desa Unra, Kecamatan Awangpone, serta menyerahkan bantuan hand traktor di Kecamatan Dua Boccoe.

Di hari yang sama, Andi Asman juga akan menjalani prosesi penjemputan dari kediaman pribadinya di Sambaloge menuju rumah jabatan bupati, dilanjutkan dengan ramah tamah serta buka puasa bersama.

Puncak agenda awal kepemimpinannya akan berlangsung pada 3 Maret, di mana ia akan memimpin apel perdana di Lapangan Merdeka, menggelar rapat umum, dan menghadiri rapat paripurna DPRD Bone.

Langkah cepat dan agenda padat Bupati Bone ini menjadi sinyal awal kepemimpinannya yang berorientasi pada percepatan dan efisiensi kerja pemerintahan.

Paslon 01 Menang Dramatis di Pemilu Raya Pelajar SMPN 1 Marioriwawo

0

Marioriwawo – Pemilu Raya Pelajar SMPN 1 Marioriwawo berlangsung meriah pada Kamis (20/2). Ajang demokrasi tingkat sekolah ini diikuti dengan antusiasme tinggi oleh para siswa yang memberikan hak pilihnya di tiga Tempat Pemungutan Suara (TPS). Setelah persaingan sengit, Pasangan Calon (Paslon) 01 akhirnya keluar sebagai pemenang dengan selisih suara tipis atas Paslon 02.

Ketegangan terasa sejak awal penghitungan suara. TPS 03, yang menjadi lokasi pemungutan bagi siswa kelas IX, menyelesaikan penghitungan pertama. Di TPS ini, Paslon 01 unggul tipis dengan selisih hanya tiga suara atas Paslon 02. Empat siswa yang terpilih sebagai Majelis Perwakilan Kelas (MPK) dari TPS ini adalah Aulia Puspitasari, Muh. Rezky, Wahdania, dan Mutiara Mutmainnah.

Di TPS 02, yang diikuti siswa kelas VIII, Paslon 02 justru berbalik unggul dengan selisih 10 suara atas Paslon 01. Lima siswa yang berhasil lolos sebagai anggota MPK dari TPS ini adalah Selviana, Faiqah Ananda, Nuramelia, Resky Setiawan, dan Usnul Khatimah.

Momen penentuan terjadi di TPS 01, tempat siswa kelas VII menyalurkan hak suaranya. Di sini, Paslon 01 mencatat kemenangan telak dengan keunggulan 26 suara atas pesaingnya. Lima siswa yang terpilih sebagai MPK dari TPS ini adalah Muh. Ikram, April Putra, Asmirandah, Nurul Akhaida, dan Sendy Dwi Imanuel.

Hasil Akhir Perolehan Suara:

TPS 01 (Kelas VII):

  • Paslon 01 (Ahmad Fauzan – Nurul Aisyah): 52 suara
  • Paslon 02 (Fikri Ramdhani – Aqila Qifani): 16 suara
  • Paslon 03 (Aulia Puspitasari – Muh. Adrian): 13 suara
  • Paslon 04 (Nurul Wahda – A. Almira): 13 suara

TPS 02 (Kelas VIII):

  • Paslon 02: 50 suara
  • Paslon 01: 40 suara
  • Paslon 03: 30 suara
  • Paslon 04: 10 suara

TPS 03 (Kelas IX):

  • Paslon 01: 34 suara
  • Paslon 02: 31 suara
  • Paslon 03: 27 suara
  • Paslon 04: 7 suara

Dengan hasil ini, pasangan Ahmad Fauzan dan Nurul Aisyah dari Paslon 01 resmi dinyatakan sebagai pemenang Pemilu Raya Pelajar SMPN 1 Marioriwawo. Gelaran demokrasi ini membuktikan tingginya semangat partisipasi siswa dalam proses pemilihan, sekaligus menjadi pengalaman berharga dalam membangun jiwa kepemimpinan sejak dini.

Cekcok Berujung Maut di Palu, Pria 26 Tahun Tewas Ditusuk 10 Kali

0

Palu, 18 Februari 2025 – Pertikaian dua pria yang masih memiliki hubungan keluarga di Kota Palu berujung tragis. MF (26) tewas dengan 10 luka tusukan di tubuhnya, sementara pelaku, RN (31), langsung menyerahkan diri ke Polsek Palu Barat usai kejadian.

Kapolsek Palu Barat, Iptu Makmur Johan, mengungkapkan bahwa peristiwa berdarah itu terjadi pada Selasa (18/2) sekitar pukul 12.30 WITA di Jalan Sungai Lambangan, Lorong II, Kelurahan Ujuna, Kecamatan Palu Barat.

“Awalnya, pelaku menegur korban karena berkata kasar, namun korban tidak terima dan justru mengancam akan membunuh pelaku,” ujar Iptu Makmur Johan dalam konferensi pers di Mapolsek Palu Barat.

Saat keduanya bertemu pada hari kejadian, korban mencabut sebilah badik, tetapi berhasil direbut oleh pelaku. “Pelaku kemudian menggunakan badik tersebut untuk menusuk korban beberapa kali,” tambahnya.

Korban sempat dilarikan warga ke RSUD Anutapura, namun pada pukul 12.40 WITA dinyatakan meninggal dunia. Jenazahnya telah dipulangkan ke rumah duka untuk dimakamkan.

Sementara itu, pelaku kini diamankan di Mapolres Palu beserta barang bukti berupa sebilah badik dan sebilah parang untuk kepentingan penyelidikan lebih lanjut.

BPJN Sulteng Gandeng PT IMIP Perbaiki Jalan Bungku-Bahodopi dengan Dana CSR

0

Palu, 16 Februari 2025 – Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Sulawesi Tengah bekerja sama dengan PT Indonesia Morowali Industrial Park (IMIP) dalam perbaikan ruas jalan Bungku-Bahodopi menggunakan dana Corporate Social Responsibility (CSR). Langkah ini merupakan upaya mendukung efisiensi anggaran sesuai dengan Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 1 Tahun 2025 tentang Efisiensi Belanja dalam Pelaksanaan APBN dan APBD.

Kepala BPJN Sulteng, Dadi Muradi, mengungkapkan bahwa saat ini dokumen anggaran tahun 2025 masih dalam status tertahan (diblokir). Namun, pihaknya tetap berupaya agar perbaikan jalan dapat berjalan melalui skema pembiayaan CSR.

“BPJN Sulteng melalui PPK 4.4 bekerja sama dengan PT IMIP dalam menangani ruas jalan Bahodopi – Batas Sultra sepanjang 2,3 km. Pekerjaan ini mencakup rigid pavement dan pemasangan saluran samping (U-ditch),” ujar Dadi saat dikonfirmasi, Minggu (16/2).

Menurutnya, kolaborasi ini sesuai dengan regulasi, termasuk Undang-Undang Nomor 40 Tahun 2007 tentang Perseroan Terbatas, Peraturan Pemerintah Nomor 47 Tahun 2012 tentang tanggung jawab sosial dan lingkungan, serta SOP pembangunan jalan dengan skema CSR.

Dadi menegaskan bahwa meskipun ada efisiensi anggaran, BPJN Sulteng tetap berkomitmen memastikan masyarakat, khususnya di Morowali, dapat melintas dengan aman dan nyaman. “Jalur ini merupakan akses utama menuju Provinsi Sulawesi Tenggara. Dengan adanya perbaikan, aktivitas ekonomi, pendidikan, dan sosial masyarakat dapat terus berjalan,” tutupnya.(RN)