Pangkoopsau 2 Gandeng IKAJOSS Tanam Mangrove di Pantai Kuri Caddi Maros

Panglima Komando Operasional 2 (Pangkoopsau) Marsma TNI AU Adi Kuntoro canangkan penanaman Mangrove di Pantai Kuri Caddi, Senin 15 Mei 2023.

Satu satunya organisasi massa yg digandeng TNI AU di penanaman mangrove yang bersifat nasional itu adalah Ikatan Alumni Jogja-Sulselbar (IKAJOSS) yang dihadiri Ketumnya Ir Hasyir Thaha, Sekjen H. Zainuddin Kaiyum,SH,MM, Dewan Pakar Prof H Musyafir serta puluhan alumninya.

Selain ratusan pasukan Kopsau 2, pasukan khas AU, Pramuka, juga pasukan dari Kodim Maros, Polres, anggota DPRD Maros, unsur pemkab dan ratusan warga setempat.

Penanaman 5000 pohon mangrove di Kuri Caddi Maros dimulai secara serentak saat di tempat terpisah Presiden Joko Widodo mengcanangkannya dengan menanam mangrove di Taman Wisata Alam Mangrove, Angke Kapuk Jakarta Utara.

Baca Juga:  Pengaruh UU ITE terhadap Perkembangan Startup Teknologi di Indonesia

Jokowi didampingi Menhan Prabowo Subianto, Pangab TNI Laksamana Yudo Margono dan sejumlah menteri dan undangan terkait.

Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengapresiasi kegiatan penanaman mangrove serentak yang dilakukan jajaran TNI se-Indonesia yang disebutnya penting untuk merehabilitasi kondisi hutan mangrove.

Kegiatan nasional itu dilakukan telewicara via sambungan video dengan peserta yang hadir secara daring di berbagai daerah di Indonesia.

“Saya menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada TNI, Polri, dan juga seluruh pecinta-pecinta lingkungan, penggiat-penggiat lingkungan yang telah bersama-sama merehabilitasi hutan mangrove kita yang memang perlu diperbaiki,” kata Presiden Jokowi saat melakukan telewicara.

Lebih jauh ditegaskan bahwa: “Tugas kita melindungi, memproteksi pesisir kita, dan kita harapkan habitat hutan mangrove ini bisa kembali kita lihat, ikan-ikan yang berada di perairan itu, monyet, biawak, kepiting, saya kira ini kalau bisa kembali, rakyat juga akan mendapatkan secara ekonomi manfaatnya,” ujar Presiden Jokowi.

Baca Juga:  Pengaruh UU ITE terhadap Perkembangan Startup Teknologi di Indonesia

Penanaman mangrove serentak oleh TNI dilakukan di 370 titik pada 37 provinsi dengan jumlah 1.100.169 bibit.

Ketua umum DPP IKAJOSS Ir Hasyir Thaha menyatakan kegembiraannya atas momentum penanaman pohon mangrove bersama Pangkopsau 2, Senin kemarin.

“Memang pada hasil Munas IKAJOSS pada 26 Maret tahun lalu,kata Hasyir bahwa salah satu program prioritas adalah penanaman mangrove yang sudah direncanakan di lokasi ini.

Momentum nasional ini menjadi event bagi IKAJOSS untuk berkolaborasi dgn TNI -Polri seperti yg kita lihat saat ini,” pungkas CEO Teg Thaha group Poundation.

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU

TERPOPULER