Pendaftaran SNMPTN 2020 untuk KIP Kuliah Segera Ditutup

FAJARPENDIDIKAN.co.id-Pendaftaran Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2020 khusus bagi calon mahasiswa dari keluarga kurang mampu sebentar lagi bakal ditutup. 

Nah, buat siswa yang  yang membutuhkan dukungan Kartu Indonesia Pintar Kuliah (KIP-Kuliah) untuk menempuh pendidikan tinggi untuk segera segera mendaftarkan KIP Kuliah hingga 31 Maret 2020.

Baca Juga:  Mendikdasmen Ajak Para Guru Wujudkan Pendidikan Bermutu

Melansir dari akun resmi Instagram KIP Kuliah @kipkuliah.kemdikbud, akun tersebut memberikan informasi pada Jumat (27/3/2020) siang yang isinya mengenai penutupan jalur seleksi SNMPTN KIP Kuliah yakni H-4. 

Perlu diketahui, pendaftaran SNMPTN sebenarnya sudah ditutup pada 27 Februari 2020 yang lalu. Namun ada perpanjangan waktu pendaftaran khusus bagi peserta KIP Kuliah.

Baca Juga:  Kemkomdigi dan KPAI Perkuat Kerja Sama Lindungi Anak dari Kejahatan Digital

Jika kamu adalah salah satu siswa yang sudah berhak mendaftar (eligible) pada SNMPTN 2020, dan butuh dukungan KIP Kuliah, maka segera daftar KIP Kuliah.

Adapun pendaftaran KIP Kuliah bisa dilakukan melalui laman berikut ini, https://kip-kuliah.kemdikbud.go.id/. (*)

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU