Pengumuman UMM UIN Alauddin Dilakukan Hari Ini, Ini Linknya

Pengumuman hasil seleksi jalur Ujian Masuk Mandiri (UMM) UIN Alauddin Makassar akan dilakukan pada hari ini, Senin 1 Agustus 2022 pukul 16.00 Wita.

Hal tersebut disampaikan Wakil Rektor Bidang Akademik UIN Alauddin Makassar, Prof Dr Mardan M Ag saat ditemui di ruang kerjanya, gedung Rektorat, kampus II UIN.

Meski demikian, lanjut Prof Dr Mardan M Ag, waktu pengumuman UMM UIN Alauddin bisa diundur atau pun dimajukan antara pukul 15.00 Wita sampai pukul 23.59 Wita.

Baca Juga:  HMJ-SI Gelar Kegiatan Ramadan Mubarak dengan Berbagi Takjil dan Buka Bersama

Yang jelas, kata Mantan Dekan Fakultas Adab dan Humaniora itu pengumuman akan dilaksanakan hari ini, Senin 1 Agustus 2022.

Menurut Guru Besar Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir itu pengumuman dapat dilihat melalui laman https://pengumuman-umm.uin-alauddin.ac.id/

Adapun cara untuk mengecek pengumuman kelulusan sebagai berikut, peserta UMM membuka laman https://pengumuman-umm.uin-alauddin.ac.id/

Baca Juga:  Unifa Kukuhkan 256 Wisudawan dalam Wisuda XXII Tahun Akademik 2024/2025

Selanjutnya, peserta memasukkan nomor pendaftaran untuk melakukan pengecekan, lalu tekan enter untuk mengecek informasi terkait hasil kelulusan.

Tahapan selanjutnya, setelah dinyatakan lulus yakni proses pendaftaran ulang melalui laman https://pmb.uin-alauddin.ac.id/site/login.(*)

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU