Spoiler terbaru One Piece 1058 menyebut jika nilai bounty kru Topi Jerami secara keseluruhan akan melebihi Gol D. Roger. Selain itu ada berbagai hal akan mengecoh para pembaca.
Luffy dan Bajak Laut Topi Jerami kembali melanjutkan petualangannya dan meninggalkan Wano. Namun, di sisi lain Luffy membuat Wano menjadi wilayahnya.
Hal menarik lainnya yang muncul pada One Piece 1058 adalah nilai bounty baru dari kru Bajak Laut Topi Jerami. Semua kru Bajak Laut Topi Jerami meningkat cukup signifikan bahkan jika digabungkan akan melebihi nilai bounty tertinggi yang dimiliki oleh Gol D Roger.
Selain itu, pada One Piece 1058 para fans juga akan mengetahui bounty Mihawk dan Buggy setelah menjadi misteri selama 22 tahun. Lebih mengejutkan lagi adalah Buggy merupakan karakter dengan lompatan bounty paling besar.
Tidak hanya soal bounty terbaru kru Bajak Laut Topi Jerami, spoiler One Piece 1058 juga mengungkap kebenaran orang di balik pembentukan organisasi Cross Guild.
Organisasi Cross Guild ternyata dibentuk oleh Crocodile, bukan Buggy. Kesalahan tentang siapa pemimpin Cross Guild berawal dari kesalahpahaman marinir.
Marinir melihat poster dimana foto Buggy di tengah seolah-olah dia adalah seorang pemimpin. Sehingga mereka menganggap Buggy adalah pemimpin dari organisasi Cross Guild.