LPPM IAIN Bone Gandeng Masyarakat Manfaatkan Lahan Nganggur

Bone, FAJARPENDIDIKAN.co.id- Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Bone menggandeng masyarakat dalam pemanfaatan lahan ‘nganggur’ alias lahan kosong Kampus ll IAIN Bone di Desa Polewali Kecamatan Tanete Riattang Barat, Bone.

Pemanfaatan lahan Kampus tersebut ditandai dengan aksi penanaman bibit Nilam yang dibuka secara resmi oleh Rektor IAIN Bone Prof. Dr. A.Nuzul,SH.M.Hum., Kamis 27 Februari 2020.

Rektor IAIN Bone Prof. Dr. A.Nuzul,SH.M.Hum., berharap melalaui program Pemanfaatan lahan kosong Kampus II IAIN Bone bisa ikut berkontribusi memberdayakan dan mensejahterakan perekonomian warga sekitar Kampus.

Baca Juga:  Bagaimana Peran GMP dalam Industri Farmasi?

Sementara itu, Kepala Pusat Pengabdian Masyarakat LPPM IAIN Bone, Syamsuriadi, S.sos., M.Si mengatakan, tujuan kegiatan adalah agar Kelompok Tani Binaan bisa ditingkatkan perekonomiannya.

“Menyediakan informasi untuk mereka, sehingga mereka tidak asal membudidayakan, sekadar ikut-ikutan padahal nilai ekonominya rendah. Pembinaan-pembinaan yang mencerahkan seperti itu yang kami inginkan,” jelasnya.

“Kegiatan ini merupakan program LPPM IAIN Bone , berupa Pengabdian dosen untuk desa. Sebelumnya sudah ada tiga desa binaan di Kecamatan Ulaweng dan Bontocani. Dan Program ini bertujuan meningkatkan perekonomian desa binaan,” tambah Rahmatun Nair, S.Ag. M.Ag ketua LPPM IAIN Bone.

Baca Juga:  Mengenal Dunia Farmasi: Profesi yang Menjaga Kesehatan Dunia

Diketahui, terdapat tiga jenis tanaman nilam yang dibudidayakan yaitu Nilam Emas, Nilam Batik dan Nilam Ungu. Nantinya budidaya Nilam ini akan dikelola oleh kelompok tani warga Kelurahan Polewali.

Reporter: Abustan

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU