Profil Lee Jun Young, Lawan Main Seohyun SNSD di Film Dewasa Netflix Love and Leashes

Lee Jun Young saat ini tengah menjadi perbincangan di media sosial lantaran menjadi pemeran utama di film dewasa korea Love and Leashes. Dia dipasangkan dengan Seohyun Girls’ Generation (SNSD). Simak profil Lee Jun Young di bawah ini.

Pada Jumat (11/2/2022) kemarin, Netflix telah merilis film Love and Leashes yang menampilkan romansa panas dan mendebarkan di antara dua rekan kerja. Lee Jun Young berperan sebagai Jung Ji Hoo, pegawai kantor yang populer di antara rekan kerja wanita.

Namun, di balik penampilannya yang sempurna, Lee Jun Young menyimpan sebuah rahasia yang terungkap oleh rekan kerjanya Seohyun. Keduanya membuat perjanjian di mana Jung Ji Woo akan bersikap dominan kepada Jung Ji Hoo (pemain Seohyun) selama tiga bulan.

Sebelum menjajal dunia akting, Lee Jun Young mengawali kariernya sebagai idol KPop. Dia dikenalkan kepada publik sebagai rapper dan vokalis U-KISS pada 2014.

Berikut fakta menarik Lee Jun Young yang tengah menjadi perbincangan:

1. Bergabung dengan U-KISS

Lee Jun Young
Lee Jun Young. [FOTO/INT]
Pada Mei 2014, Lee Jun Young dikenalkan sebagai personel baru U-KISS lewat laman resminya. Pria kelahiran 22 Januari 1997 itu dikenal dengan nama panggung Jun dan menjadi personel termuda U-KISS.

Grup bentukan NH Media itu telah memulai debut sejak 2008. Lee Jun Young bergabung saat U-KISS merilis mini album kesembilan ‘Mono Scandal’ disusul dengan video klip ‘Quit Playing’ yang mendapat rating 19+.

2. Debut Akting Lee Jun Young

Lee Jun Young
Lee Jun Young. [FOTO/INT]
Lee Jun Young memulai debut akting pada 2017 lewat drama Korea Avengers Social Club. Dia berperan sebagai Lee Soo Gyum, siswa SMA yang lahir dari hasil perselingkuhan dan diabaikan orang tuanya sejak lahir. Meskipun baru memulai debut, penampilan Lee Jun Young menuai pujian.

Baca Juga:  Mengenal Nick Vujicic, Pria Difabel yang Menginspirasi Jutaan Orang

Karakternya mendapat kasih sayang kakek dan nenek dari pihak ibunya. Lee Soo Gyum lalu bergabung dengan klub yang dibentuk ibu tirinya untuk melampiaskan balas dendam pada ayah dan ibu kandungnya.

- Iklan -

3. Ikut Acara Survival The Unit

Lee Jun Young
Lee Jun Young. [FOTO/INT]
Di tahun yang sama, Lee Jun Young mencoba peruntungan dan mengikuti acara survival The Unit. Acara itu diikuti sejumlah idol KPop yang telah debut untuk menunjukkan bakat terpendamnya.

Dia mencuri perhatian sejak awal kemunculannya dan menempati peringkat pertama. Bersama delapan personel lainnya, Lee Jun Young memulai debut sebagai personel UNB dengan lagu ‘ONLY ONE’.

UNB memiliki masa kontrak selama satu tahun, di mana sembilan personel menjalani promosi mulai 7 April 2018 hingga 27 Januari 2019. Di tengah kesibukannya, Lee Jun Young membintangi drama Korea Goodbye to Goodbye bersama Jo Bo Ah.

4. Debut Solo di Jepang

Setelah UNB bubar, Lee Jun Young memulai debut solo di Jepang dengan lagu ‘Phenomenal World’. Dia pun mengadakan showcase dan konser pertamanya di sana.

Lee Jun Young juga beberapa kali menyumbang soundtrack dalam drama yang dibintanginya. Seperti ‘Lets Make Love’ yang dinyanyikan bersama Solbin Laboum (drama Korea Good Casting) dan ‘To you who will be tired’ (drama Korea Please Don’t Date Him).

Baca Juga:  Tokoh Muhammadiyah Sulsel, Subari Damopolii Meninggal Dunia

5. Penampilan Sebagai Pemeran Utama

Tahun 2020 menandai debut Lee Jun Young sebagai pemeran utama. Dia membintangi drama Korea Please Don’t Date Him dan dikisahkan sebagai pemadam kebakaran. Di tahun yang sama, Lee Jun Young juga membintangi musikal pertamanya, ‘Swag Age: Shout Out, Chosun’.

Sambil menantikan penayangan film Lee Jun Young dan Seohyun, kamu bisa menonton deretan drama Korea yang dibintanginya seperti Imitation, Class of Lies, D.P., dan Let Me Be Your Knight. Love and Leashes akan tayang di Netflix pada 11 Februari 2022.

Lee Jun Young
Lee Jun Young. [FOTO/INT]

Film

Love and Leashes | (2022) sebagai Jung Ji Hoo

Serial Drama

  1. I Will Be Your Night | (SBS / 2021) sebagai Yoon Tae-In
  2. D.P. (Netflix / 2021) sebagai Jeong Hyeon-Min (ep.3)
  3. Imitation (KBS2 / 2021) sebagai Kwon Ryeok (Shax)
  4. Please Don’t Date Him | (MBC Every 1 / 2020) sebagai Jung Kook-Hee
  5. Backstreet Rookie | (SBS / 2020) sebagai Pelanggan dibawah umur (ep.2)
  6. Good Casting (SBS / 2020) sebagai Kang Woo Won
  7. Wings, Fly Up | (KBS2 / TBA) sebagai Sun Woo
  8. Class of Lies | (OCN / 2019) sebagai Yoo Beom Jin
  9. Goodbye to Goodbye | (MBC / 2018) sebagai Han Min Soo
  10. Avengers Social Club | (tvN / 2017) sebagai Lee Soo Gyum

Penghargaan

2018 MBC Drama Awards Best New Actor (“Goodbye to Goodbye”)

Biodata Lee Jun Young

  • Nama: Lee Jun Young (이준영)
  • Ulang Tahun: 22 Januari 1997
  • Zodiak: Aquarius
  • Tinggi Badan: 185 cm
  • Berat Badan: 64 kg
  • Golongan Darah: AB
  • Instagram: @ukiss_jun97
  • Twitter:@1ee_Jun_Yxxng

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU