Ramadan Semakin Dekat, Warga Desa Lalabata Dapat Kabar Baik

Barru – Suasana penuh haru dan kebersamaan menyelimuti Balai Desa Lalabata, Kecamatan Tanete Rilau, Kabupaten Barru, Sulawesi Selatan, pada Senin sore (17/3). Pemerintah desa menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) kepada 52 warga yang berhak menerima.

Penyaluran dimulai sekitar pukul 14.00 WITA dan dipimpin langsung oleh Kepala Desa Lalabata, yang didampingi oleh Pendamping Desa, Herdiansyah, S.Pd. Setiap penerima bantuan mendapatkan Rp900.000 untuk tiga bulan sekaligus, dengan rincian Rp300.000 per bulan.

Baca Juga:  Paslon 01 Menang Dramatis di Pemilu Raya Pelajar SMPN 1 Marioriwawo
Penyaluran BLT
Penyaluran BLT

Dalam sambutannya, Kepala Desa Lalabata mengingatkan warga untuk menggunakan dana bantuan tersebut dengan bijak, apalagi menjelang bulan suci Ramadan.

“Bulan Ramadan adalah waktu yang penuh berkah. Mari kita manfaatkan bantuan ini dengan sebaik-baiknya, utamakan untuk kebutuhan penting keluarga. Semoga bantuan ini bisa memberi manfaat yang nyata,” ujar Kepala Desa.

Pantauan di lokasi menunjukkan antusiasme dan rasa syukur dari warga penerima bantuan. Banyak dari mereka mengungkapkan betapa besar manfaat bantuan ini, terutama menjelang bulan puasa yang biasanya diiringi dengan peningkatan kebutuhan sehari-hari.

Baca Juga:  Bupati Barru Serahkan CSR, Apresiasi Petugas Kebersihan

“Alhamdulillah, ini sangat membantu. Bisa dipakai untuk beli sembako, apalagi bentar lagi puasa,” ujar salah satu penerima bantuan dengan wajah penuh syukur.

Penyaluran BLT di Desa Lalabata ini diharapkan dapat meringankan beban ekonomi warga sekaligus menjadi dorongan moral dan spiritual untuk menjalani ibadah Ramadan dengan tenang dan penuh rasa syukur.

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU