Rektor UNM: Saya Kehilangan Sosok Guru

Makassar, FAJARPENDIDIKAN.co.id – Meninggalnya ulama Sulsel, Anregurutta KH Sanusi Baco Lc menoreh luka mendalam bagi semua lapisan masyarakat, termasuk bagi Rektor Universitas Negeri Makassar (UNM) Prof Dr Ir H Husain Syam MTP IPU.

“Kepergian beliau sangat kehilangan sosok yang patut diteladani. Kita semua, utama saya secara pribadi, telah kehilangan sosok seorang guru. Kita berdoa semoga almarhum husnul khotimah dan jannah adalah tempatnya,” kata Husain saat diwawancarai usai melayat di rumah duka Jalan Kelapa Tiga Makassar, Minggu (16/5/2021).

Baca Juga:  Proyek Pembangunan Masjid Raya Barru Terlambat, Kontraktor Kena Sanksi

Ketua Umum Ikatan Sarjana Nahdlatul Ulama (ISNU) Wilayah Sulsel yang akrab disapa dengan akronim PHS (Professor Husain Syam) ini memang akrab dengan almarhum Sanusi Baco.

PHS kerap mendapatkan wejangan agama dan kepemimpinan dari Almarhum Sanusi Baco yang juga merupakan Ketua MUI Sulsel.

Baca Juga:  Kapolda Sulteng Tegaskan Komitmen Jalankan Arahan Presiden Prabowo

“Setiap kali saya dan anregurutta berdiskusi, saya selalu mendapatkan ilmu baru. Kini salah satu teman diskusi dan guru teladan yang sangat kita cintai telah menghadap Allah SWT,”

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU