Rektor UNM Tutup Tahun 2021 dengan Kukuhkan Seribu Wisudawan

Makassar, FAJARPENDIDIKAN.co.id – Universitas Negeri Makassar (UNM) kembali mencetak lulusan baru pada wisuda periode Desember 2021 di Gedung Teater Lantai 3 Menara Pinisi UNM, Jalan AP Pettarani, Makassar, Senin (20/12/2021).

Wisuda periode Desember 2021 ini dilaksanakan secara offline dan online tersebar di berbagai titik lokasi ruang lingkup UNM dan tetap memperhatikan protokol kesehatan.

Rektor UNM, Prof Husain Syam mengatakan pencapaian para lulusan ini tidaklah mudah. Makanya mereka pantas menyandang gelar akademik atas segala perjuangannya.

Baca Juga:  GenBI Sulawesi Selatan Gelar Seminar “Boost Your Future” untuk Persiapkan Anggota Hadapi Dunia Kerja

“Ucapan selamat saya sampaikan pula kepada segenap orang tua wali dan keluarga wisudawan atas keberhasilan yang telah dicapai dalam mengasuh dan membimbing putra putrinya untuk tumbuh dan berkembang menjadi ilmuan,” ujar Husain.

Husain berharap, para wisudawan bisa mempersiapkan diri dengan baik untuk mengabdikan diri di tengah masyarakat.

Baca Juga:  Mahasiswa Unpacti Makassar Diberi Pilihan Kuliah di Kampus Lain

Serta, menunjukkan jati diri sebagai ilmuwan yang profesional dalam bidang ilmu yang digeluti.

“Anda harus memiliki daya juang dan dedikasi yang tinggi dan tidak mudah menyerah serta memiliki budi pekerti dan akhlak yang mulia,” ungkap Guru besar bidang pertanian ini.

Adapun yang diwisuda masing-masing Program Diploma 31 orang, Program Sarjana 722 orang, Program Magister 235 orang, dan Program Doktor 12 orang.(*)

Bagikan:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

BERITA TERBARU